MIX.co.id - Pertengahan Oktober ini, Oppo memperkenalkan sistem operasi ColorOS 12, yang saat ini telah tersedia untuk para pelanggan di seluruh dunia. ColorOS 12 bertujuan untuk menghadirkan seamless user experience yang serupa dengan Stock Android 12. ColorOS 12 ini juga memiliki UI (user interface) yang baru dengan performa lebih mantap serta dilengkapi dengan beragam fitur untuk meningkatkan produktivitas sehari-hari serta membantu menyeimbangkan kehidupan kerja dan kehidupan pribadi.
OPPO secara resmi meluncurkan ColorOS 12 public beta yang dapat di-download oleh pelanggan di seluruh dunia. ColorOS 12 menjadi salah satu OEM pertama yang diterapkan dalam perangkat Android 12. Sistem OS ini tersedia dalam OPPO Find X3 Pro 5G untuk pertama kalinya di Indonesia, Thailand, dan Malaysia. Selanjutnya, akan terus dikembangkan dan tersedia pada perangkat lain dan negara lain pada tahun tahun 2021 dan 2022. OPPO menargetkan agar ColorOS 12 dapat diunduh pada 110 juta perangkat dan menjangkau 150 juta pengguna.
Dikembangkan berdasarkan konsep OPPO’s Infinite Design yang ringan, apik, dan customizable, sistem OS baru ini menghadirkan pengalaman yang lebih inklusif dan dikemas dengan tampilan ikon dan animasi yang lebih lembut. Terdapat pula information framework yang dapat disesuaikan dengan berbagai bahasa dan budaya, serta framework yang dapat disesuaikan dengan format telepon yang berbeda.
OPPO menyadari bahwa pengguna OPPO sangat mementingkan transparansi. Oleh karena itu, OPPO telah menerapkan data compliance dan memiliki sejumlah server yang tersebar di seluruh dunia. OPPO dapat menjamin bahwa data pengguna akan tetap berada di server terdekat yang disimpan dalam non-plain text format dan dikirimkan menggunakan proprietary protocol. Oleh karena itu, OPPO telah menerima sertifikasi keamanan, seperti EPRivacy dan ISO27001 dan bermitra dengan third-party supervisor untuk memastikan keamanan data dan proses kepatuhan.
Untuk pertama kalinya, OPPO mengumumkan kebijakan update OS baru ini. Untuk perangkat OPPO yang diluncurkan pada 2019 dan setelahnya, OPPO akan lakukan tiga jenis update Android untuk seri Find X dan dua jenis update Android untuk seri Reno/F dan satu jenis update Android untuk sebagian seri A, serta dilengkapi dengan update security patch selama empat tahun ke depan untuk seri Find X/Reno/F dan tiga tahun untuk seri A.