- Direktur Utama Kapal Api Group Robin Setyono (kanan) bersama Dekan Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada (UGM), Prof. Dr. Didi Achjari melakukan penandatanganan nota kesepahaman (MOU) di kampus UGM, Yogyakarta, Jumat (24/11). Kapal Api Group secara resmi melakukan penandatanganan nota kesepahaman dengan Fakultas Ekonomika dan Bisnis dari Univeristas Gajah Mada untuk pendidikan, penelitian, pengabdian kepada masyarakat dan pengembangan inovasi. Kerja sama ini merupakan kesamaan visi dan misi antara kedua belah pihak dalam memanfaatkan masing-masing sumber daya untuk pendidikan, penelitian, pengabdian kepada masyarakat dan pengembangan inovasi.
- Direktur Utama Kapal Api Group Robin Setyono memberikan kuliah terbuka dengan topik “Building an Innovative and Global Company” saat acara penandatanganan nota kesepahaman untuk pendidikan, penelitian, pengabdian kepada masyarakat dan pengembangan inovasi, di kampus UGM, Yogyakarta, Jumat (24/11). Dalam kuliah terbukanya, Direktur Utama Kapal Api itu berbagi pengetahuan, pengalaman, dan wawasan mulai dari sejarah awal berdirinya perusahaan hingga bagaimana perusahaan menjalankan bisnis transformasi untuk terus relevan kepada kebutuhan masyarakat, yang menjadikan Kapal Api sebagai market leader di industri kopi. "Saya berharap bahwa kuliah terbuka ini akan memberikan inspirasi, motivasi, dan pengetahuan yang berharga bagi kita semua. Saya yakin, para mahasiswa dan mahasiswi yang hadir hari di ruangan ini adalah pemimpin masa depan yang akan membawa perubahan positif dalam berbagai aspek kehidupan," ujarnya. ()