Perluas Kapasitas Dapur, Telepot Co-Kitchen Hadirkan Program TeleFood dan PEEKABOO

MIX.co.id - Pemesanan makanan dan minuman secara online makin marak dalam beberapa tahun terakhir, terutama di masa pandemi ini. Pertumbuhan ini juga berdampak pada bermunculannya cloud kitchen di Indonesia. Mengingat, bisnis cloud kitchen atau yang dikenal ghost kitchen, berfokus pada layanan pesan antar.

Tren positif ini juga dialami oleh salah satu pemain di industri cloud kitchen, Telepot Co-Kitchen. Dalam tiga bulan pertama, sejak beroperasi pada Juni 2020, sudah ada 40 brand yang bergabung ke Telepot Co-Kitchen. Alhasil, Telepot Co-Kitchen memutuskan untuk memperbesar kapasitasnya menjadi 2 lantai, dengan total kapasitas 80 dapur. Lantai 2 Telepot Co-Kitchen sudah mulai dibangun pada November 2021 dan telah beroperasi pada Januari 2022.

Saat ini, brand makanan yang tergabung di dalam Telepot Co-Kitchen tercatat bervariasi, mulai dari UMKM (Usaha Mikro Kecil Menengah) hingga brand besar yang baru memulai bisnisnya di industri Food and Beverage (F&B). Brand besar yang tergabung antara lain Grup Hong Tang, Oppa Corndog, Sushimoo, Bakmi Cwims, Auntie Anne’s, dan Peco-Peco Sushi. Sedangkan untuk UMKM yang telah tergabung, di antaranya Chick N Duck, Dee Foodism, Nasi Goreng Bumbu Cinta, dan Niel’s Kitchen.

Menurut CEO Telepot Co-Kitchen Nicholas Hum dan Direksi Telepot Co-Kitchen Denny Asalim, Telepot Co-Kitchen juga menggelar sejumlah program, seperti TeleFood dan PEEKABOO. Program tersebut diharapkan dapat membantu para pengusaha makanan yang sudah bergabung dengan Telepot Co-Kitchen dapat lebih dikenal oleh konsumen dan mendorong penjualan.

TeleFood “Teleport Various Food in One Order to Your Doorstep” merupakan sebuah platform makanan dan minuman yang memudahkan konsumen untuk membeli beberapa produk brand F&B sekaligus. Platform utama yang digunakan merupakan website telefood.id dan juga didukung beberapa platform lainnya seperti ShopeeFood, Kulina, TravelokaEats, GoFood, dan GrabFood. Saat ini, sudah ada lebih dari 20 brand yang bergabung dan tersedia di TeleFood.

Dari segi pemasaran, Telepot Co-Kitchen memberikan solusi kepada para pebisnis dengan program Free Food Trial, yang dinamakan PEEKABOO. Program ini bertujuan untuk membantu memasarkan brand di dalam Telepot Co-Kitchen dengan memberikan 3 porsi kecil sampel makanan dalam satu kemasan. Setiap 1 kemasan bisa didapatkan secara cuma-cuma oleh para pelanggan dengan biaya pengiriman ditanggung Telepot Co-Kitchen. “Hadirnya PEEKABOO diharapkan dapat memberikan gambaran kepada pelanggan mengenai rasa dari brand yang mendaftar untuk mengikuti program ini,” kata Nicholas.

Selain dapur, lanjutnya, Telepot Co-Kitchen juga memberikan berbagai fasilitas dan layanan pendukung lainnya, seperti studio foto untuk produk makanan dan minuman, dapur estetis yang dapat digunakan untuk konten marketing, dan ruangan business centre yang dapat digunakan untuk meeting dengan tim atau klien.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)