Peroleh Pendanaan $ 100 Juta, Lalamove Perkuat Pasar Indonesia

Pasca memperoleh pendanaan Seri C senilai $ 100 juta, Lalamove--pemimpin dari penyedia jasa logistik dan on-demand delivery di Asia Tenggara dan Tiongkok--makin memperkuat posisinya di Indonesia. Saat ini misalnya, jumlah penggina Lalamove di Jakarta dan sekitarnya telah mencapai 15 ribu. Bahkan, sampai September 2018, telah terjadi peningkatan kebutuhan pengiriman.

Pendanaan terbaru ini dipimpin oleh ShunWei Capital, sebuah perusahaan venture capital yang berinvestasi secara signifikan terhadap startup pada tahap pertumbuhan. Shunwei Capital Partner Cheng Tian mengungkapkan, "Lalamove adalah investasi penting bagi kami di sektor mobile logistic. Kami memperkirakan akan adanya pertumbuhan yang kuat dalam sektor pengiriman pada beberapa waktu terakhir."

Hal itu, menurutnya, telah tercermin pada pertumbuhan dan kinerja Lalamove. Hanya dalam beberapa tahun, standardisasi, kecepatan layanan, operasional yang ramping, dan strategi pelaksanaan Lalamove semuanya secara drastis meningkatkan efisiensi serta membentuk reputasi yang sangat baik di seluruh Asia. "Daya tahan dan upaya untuk terus berinovasi telah memungkinkan mereka memimpin dalam bisnis pengiriman belakangan ini," yakinnya.

Shing Chow, Pendiri dan CEO Lalamove, menuturkan, "Setelah Seri B kami, kami menetapkan tujuan yang ambisius untuk mencapai cakupan pengiriman terdepan di seluruh Asia dan kami telah berhasil melampaui harapan kami. Kami akan terus berkembang dengan cepat ke kota-kota di mana kami merasa bahwa kami dapat memberikan layanan pengiriman yang paling mudah dan cepat di industri ini."

Oleh karena itu, selain perluasan pasar, pendanaan baru ini juga akan digunakan untuk melakukan investasi pada sumber daya manusia di seluruh bagian organisasi demi membangun fitur baru pada produk agar memungkinkan lebih banyak akses langsung dari bisnis kepada armada driver Lalamove yang besar. Salah satu contohnya adalah layanan terbaru integrasi API dari Lalamove yang membantu UMKM (Usaha Mikro Kecil dan Menengah) memanfaatkan teknologi pengiriman on-demand Lalamove melalui layanan bisnis mereka sendiri.

Lebih lanjut Chow memaparkan, Lalamove memanfaatkan kemampuan web, teknologi mobile web, dan ekonomi berbagi untuk menyediakan layanan pengiriman pada hari yang sama bagi UMKM yang membutuhkan layanan pengiriman on-demand yang cepat. Lalamove juga menawarkan cakupan logistik dan pengiriman yang paling komprehensif di Asia.

"Pada bulan Juli 2017, Lalamove telah mencapai tonggak penting dalam menyediakan layanan pengiriman di 100 kota. Lalamove saat ini melayani lebih dari 15 juta pengguna serta didukung oleh lebih dari 2 juta pengemudi dan terus berkembang pesat di seluruh Tiongkok maupun Asia Tenggara, termasuk Indonesia," ucap Chow.

Sementara itu, Country Director Lalamove Jakarta Rio Aristo mengatakan, "Investasi ini pasti akan mendorong pasar di Indonesia. Hanya dalam waktu enam bulan dan kami sudah melihat pertumbuhan secara eksponensial. Kami optimis bahwa kehadiran kami akan memberikan pengaruh di pasar yang sudah ada. Dan, investasi ini akan menjadi simbol kepercayaan para investor kami, terutama dalam menghadapi tantangan pada 2019 mendatang."

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)