Pixel Group - KCIC Bangun Ekosistem Media Luar Ruang di Kereta Cepat Whoosh

MIX.co.id – Pixel Group, pemimpin industri periklanan, khususnya media luar ruang (Out-of-Home/OOH) menjalin kerja sama strategis Kereta Cepat Indonesia-China (KCIC), pengelola dan operator moda transportasi cepat Whoosh, dalam upaya membangun ekosistem media luar ruang yang mengintegrasikan pemanfaatan teknologi berbasis data real-time, serta kreativitas untuk memberikan pengalaman iklan yang inovatif dan interaktif.

Dalam kerjasama ini, pemanfaatan teknologi dan integrasi media luar ruang konvensional dan digital diterapkan secara menyeluruh di titik lokasi media luar ruang area Whoos, mulai dari keempat stasiun, area tunggu, hingga di dalam kereta.

Menurut Direktur Pixel Group, David Leong, kolaborasi ini membuktikan bahwa industri periklanan luar ruang telah memasuki era baru, di mana pemanfaatan teknologi menjadi salah satu kunci penting untuk menciptakan pengalaman komunikasi yang lebih interaktif dan relevan kepada pengguna transportasi publik.

“Kami optimis, dengan dukungan infrastruktur dari KCIC dan solusi layanan yang kami sediakan mampu meningkatkan nilai efektivitas iklan serta memberikan nilai tambah yang signifikan bagi para brand dan klien,” ujarnya kepada awak media, Kamis (27/2), di Jakarta.

Melalui konten dinamis yang disesuaikan berdasarkan data perilaku dan tren audiens, pemanfaatan media luar ruang digital Pixel Group ini mampu mengoptimalkan interaksi (engagement) dengan audiens secara real-time dan relevan, serta menghadirkan kampanye iklan yang lebih efektif dan terukur.

Whoosh hingga saat ini telah mengangkut sekitar 8 juta penumpang dan rata-rata harian mencapai 24.000 penumpang. Jadwal perjalanan Whoosh sebanyak 62 perjalanan per hari, setiap 30 menit jadwal Whoosh tersedia untuk penumpang.

Peningkatan volume penumpang yang didukung dengan ketersediaan jadwal yang semakin banyak ini menjadi peluang besar untuk KCIC menerapkan berbagai program untuk menjadikan Stasiun dan Kereta Whoosh sebagai media yang potensial bagi para pengiklan karena menjangkau audiens yang lebih luas dan beragam.

Dwiyana Slamet Riyadi, Direktur Utama KCIC, memaparkan hingga saat ini, KCIC telah menyediakan lebih dari 627 titik media iklan, meliputi LED, Lightbox, TV kereta, in-train branding, dan media lainnya yang tersebar di stasiun serta gerbong kereta.

Selain itu, KCIC juga menyediakan media placement di area integrasi antarmoda seperti entrance hall LRT Halim dan beberapa lokasi strategis lainnya.

“Lebih dari 80 brand dari sektor perbankan, otomotif, kuliner, pariwisata, perhotelan, agen tiket, hingga produk fast-moving consumer goods (FMCG) telah memanfaatkan jaringan media iklan ini,” jelasnya.

Dengan sinergi strategis ini, Pixel Group dan KCIC optimis dapat membawa industri periklanan luar ruang ke tingkat yang lebih tinggi, memberikan dampak positif bagi para pengiklan, serta memperkaya pengalaman penumpang melalui layanan transportasi cepat yang modern dan terintegrasi.

Pihaknya saat ini sedang mengeksplorasi lebih jauh lokasi potensi di kereta dan sepanjang perjalanan kereta Whoosh untuk optimalisasi pengalaman penumpang yang lebih menarik dan relevan.

“Kolaborasi kami dengan pihak pengelola dan operator transportasi publik lainnya seperti LRT Jadebek dan TransJakarta, kami dapat membantu brand dan klien mengoptimalisasi lokasi titik di area-area strategis,” tandas David. ()

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)