Prasmul-MPM Gelar Kompetisi Marketition ke-8

Universitas Prasetiya Mulya (Prasmul) berpartner dengan PT Mitra Pinasthika Mustika, Tbk (MPM) dalam event Marketition, yakni kompetisi bagi mahasiswa tingkat pasca sarjana jurusan bisnis, ekonomi, dan manajemen di Indonesia dan Asia.

Faculty Member of Universitas Prasetiya Mulya Andreas Budihardjo menjelaskan, Marketition hadir sebagai media baru bagi para pelaku bisnis untuk dapat menghadirkan solusi dari berbagai tantangan yang dihadapi, khususnya dalam bidang marketing.

Pada kompetisi ini para mahasiswa diminta untuk menciptakan proses dan ide kreatif yang inovatif berdasarkan case study seputar pemasaran yang diberikan oleh perusahaan.

Hal ini tentunya menjadi pembelajaran yang menarik bagi para mahasiswa bagaimana membuat marketing plan bagi perusahaan yang berfokus di bidang B2B juga B2C,” papar Andreas seperti disampaikan dalam rilis yang diterima redaksi di Jakarta, Kamis (20/2).

Marketition kali ini merupakan kompetisi ke-8 yang diadakan sejak 2012. Event selalu menggandeng berbagai perusahaan terkemuka. “Dalam melaksanakan Marketition kali ini kami bekerja sama dengan MPM, sebagai perusahaan automotive consumer yang telah beroperasi selama lebih dari tiga dekade,” imbuhnya.

Sementara Arifan Rachman, GM Organization & People Development MPM, mengaku keikutsertaannya dalam ajang Marketition ini merupakan kesempatan untuk meningkatkan kualitas mahasiswa, seperti menciptakan marketing plan untuk integrated loyalty program dari bisnis kendaraan roda empat.

Dari 56 grup peserta yang mendaftar dalam kompetisi ini, terpilih 16 tim yang berhasil masuk ke babak semifinal yang diadakan pada Selasa (18/2) di Gedung Prasmul. Setelah melalui sesi presentasi di babak final, akhirnya peserta mahasiswa PPM School of Management terpilih sebagai juara I, IPMI International Business School meraih juara II, dan juara III diraih oleh SBM ITB. Pada kategori Best Social Media Campaign, dimenangkan mahasiswa Binus University. ()

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)