News Trend

Puluhan Ribu UMKM Diprediksi Ikuti Indonesia Mencari Founders 2023

MIX.co.id – Coach Yohanes G. Pauly dari GRATYO Practical Business Coaching berinisiatif kembali menggelar program Indonesia Mencari Founders (IMF) 2023. Program yang pertama kali digelar pada 2022 itu, berkolaborasi dengan Dr. Indrawan Nugroho dari CIAS, Airyn Tanu dari Passion Jewelry, Donny Pramono dari Sour Sally Group, Coach Ferry Dafira dari GRATYO BusinessVersity, dan didukung oleh Sandiaga Uno serta Grace Tahir dari Mayapada Healthcare Group.


Indonesia Mencari Founders bertujuan mencari pemilik bisnis UMKM dan calon entrepreneur untuk di-coaching gratis oleh perusahaan business coaching kelas dunia selama 12 bulan senilai lebih dari Rp 1 miliar dan selalu mendapatkan sambutan hangat dari publik.

Dituturkan Coach Yohanes G. Pauly dari GRATYO, “Satu hal yang paling penting di bisnis apapun adalah bagaimana membuat customer antre membeli produk atau jasa Anda dan memberikan profit sehat yang terus menerus. Setelah itu, barulah mulai membangun sistem praktis agar bisnis bisa repeatable, scalable, dan sustainable.”

Oleh karena itu, menurutnya, setiap pemilik bisnis UMKM (Usaha Mikro Kecil Menengah) harus mempelajari marketing dan branding dan juga empat Kaki Meja bangun bisnis agar profitable dan auto-pilot.

Dikatakan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno, sudah lebih dari 20 juta UMKM yang berhasil bertransformasi ke ekosistem ekonomi digital. Bahkan, ia optimis jumlah tersebut dapat menembus angka 30 juta di tahun 2024.

“Di sinilah Indonesia Mencari Founders (IMF) lahir sebagai langkah konkret mendukung upaya pemerintah dalam menumbuhkan UMKM dan ekosistem ekonomi digital kelas dunia,” ucapnya.

Page: 1 2

Dwi Wulandari

Recent Posts

Kadin Tegaskan AD/ART Sebagai Landasan Pelaksanaan Organisasi

MIX.co.id – Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia, sebagai mitra strategis pemerintah dalam pengembangan ekonomi…

3 hours ago

Forum Bisnis HunIndotech 5.0, Gelar FGD Bahas Analisis Malware

MIX.co.id – Serangan terhadap Pusat Data Nasional telah mengungkap kelemahan serius dalam sistem pertahanan siber…

4 hours ago

Indomilk Luncurkan Kemasan Edisi Spesial Timnas

MIX.co.id - Official partner Timnas Indonesia, Indomilk, resmi merilis Kemasan Edisi Spesial Timnas, pada hari…

5 hours ago

Gelar Edukasi SADARI,  Charm dan YKPI Jangkau lebih dari 400 Siswi SMP dan SMA di Jakarta

MIX.co.id - Merek pembalut wanita Charm kembali berkolaborasi dengan Yayasan Kanker Payudara Indonesia (YKPI) menggelar…

6 hours ago

wondr by BNI Gelar Program “wondrful Indonesia Comic Con 2024”

MIX.co.id - wondr by BNI, plikasi mobile bankingdari PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. berkolaborasi…

6 hours ago

NET-MD Entertainment Hadirkan Drama Ikonik dan Parade Film “NET Sinema”

MIX.co.id - Usai penggabungan saham, Lembaga penyiaran NET dan MD Entertainment membangun sinergi lewat NET11.11.…

6 hours ago