Samsung Hadirkan Experience Area di Consumer Launch "Galaxy S22 Series 5G"

MIX.co.id - Usai menggelar pre-order dan direspon positif oleh pasar Indonesia, Samsung resmi menggelar Galaxy S22 Series 5G Consumer Launch pada 4 – 6 Maret 2022 di Mal Kota Kasablanka dan Central Park, Jakarta.

“Animo masyarakat Indonesia terhadap Galaxy S22 Series 5G di masa pre-order melebihi animo seri sebelumnya, Galaxy S20 maupun S21. Dan mulai hari ini (4/3), konsumen Indonesia sudah dapat membeli Samsung Galaxy S22 series 5G di toko offline dan online di seluruh Indonesia,” kata Verry Octavianus, Product Marketing Manager Mobile Experience Samsung Electronics Indonesia.

Melalui event Consumer Launch “New Rules to Enjoy Epic Deals”, lanjutnya, Samsung ingin menjawab rasa penasaran konsumen akan berbagai dobrakan dari Galaxy S22 Series 5G yang menghadirkan Nightography Photo dan Video, layar Dynamic AMOLED 2X dengan 120Hz refresh rate dan brightness hingga 1750nit, kinerja super cepat Snapdragon8 Gen1, dan sebagainya. 

“Selama periode Consumer Launch, 4-27 Maret 2022, konsumen akan mendapatkan berbagai penawaran menarik dengan nilai promo hingga Rp 3.600.000,” tuturnya.

Dalam rangkaian Consumer Launch yang digelar di Mal Kota Kasablanka, Jakarta, pada hari ini (4/3), Gading Marten, artis sekaligus pengguna setia Galaxy smartphone, turut ambil bagian dalam mengeksplorasi Galaxy S22 Series 5G di experience area, yang sudah didesain secara aesthetic bersama HALUU World. 

“Saya sudah cukup lama menggunakan smartphone Galaxy. Pertama kali, saya pakai Galaxy S9, lalu S10, S21, dan sekarang S22. Bahkan,  saya sudah mencoba semua smartphone Galaxy S22 Series 5G. Seri  S22 Ultra jadi jagoan saya, karena fitur kameranya yang sempurna, bahkan bisa sampai 100x zoom,” cerita Gading. 

Lebih jauh ia menegaskan,  dengan S22 Ultra 5G, hasilnya benar-benar epic. “Nightography-nya nggak ada lawan, foto dan video clear dan vibrant banget dengan sekali pencet. Kalo lagi niat, saya bisa atur manual dengan mode pro yang super lengkap, mirip kamera profesional,” aku Gading.

Selain Kota Kasablanka dan Central Park, Ditambahkan Verry, consumer launch juga akan digelar di Grand Indonesia, Jakarta 9 - 13 Maret; Pondok Indah Mall 2, Jakarta 9 - 13 Maret; Botani, Jakarta 16 - 20 Maret; Bandung Electronic City, Bandung 23 - 27 Maret; dan Pakuwon Mall, Surabaya 23 - 27 Maret.

“Dalam rangkaian consumer launch ini, konsumen akan mendapatkan keuntungan senilai hingga Rp 3.600.000. Mulai dari cashback hingga Rp 2.500.000, diskon 75% untuk 1 tahun perlindungan Samsung Care+, data plan dengan operator rekanan hingga 105GB selama 1 tahun, dan 0% installment hingga 24 bulan,” ujar Verry.

Pada kesempatan consumer launch,  Samsung juga menghadirkan program trade in dengan beberapa device, baik smartphone maupun smart watch. “Trade in juga berlaku untuk merek non-Samsung,” tutup Verry, yang mengatakan bahwa untuk program Trade In, Samsung bekerja sama dengan vendor trade in.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)