Sharp Rilis Face Shield Premium Berteknologi Moth-eye

MIX.co.id - Usai merilis produk maskernya beberapa waktu lalu, Sharp Indonesia kembali meluncurkan produk pelindung wajah (face shield) premium. Kehadiran produk baru ini sebagai kontribusi Sharp dalam memberikan perlindungan bagi konsumen setianya dalam menjalani kegiatan di luar ruang dengan aman.

Produk pelindung wajah (face shield) kali ini mengusung ‘Moth-eye Technology’, yakni teknologi yang dikembangkan berdasarkan riset pada mata seekor ngengat serta mengadopsi struktur dan cara kerja mata sebuah ngengat.

Produk masker ini juga menggunakan bahan utama yang biasa digunakan pada CD/DVD, Lampu LCD, dan resin asam akrilik yang khusus dikembangkan oleh Sharp. Dengan demikian, menghasilkan sebuah pelindung wajah yang memiliki transparansi tinggi, refleksi rendah, dan mampu membuat uap mengering dengan cepat sehingga menghasilkan permukaan anti-kabut.

“Produk Pelindung wajah Sharp memiliki tingkat transparansi yang tinggi, yaitu 99%, sehingga membuat pandangan pengguna lebih jelas,” jelas Ardy, Head of AUVI Product Strategy Department PT Sharp Electronics Indonesia.

Produk ini dirancang secara khusus oleh Mr. Oura, seorang disainer kacamata asal Jepang yang telah memenangkan beragam penghargaan. Sementara itu, menggunakan material titanium alloy yang ringan, bingkai face shield Sharp ini di produksi langsung di Sabae, Fukui. Sabae adalah lokasi industri pembuatan kacamata dan bingkai terbaik di Jepang yang sudah bertahan lebih dari 100 tahun dan merupakan tempat bersejarah sebagai tempat pembuatan kacamata Jepang.

Keunggulan lain dari produk face shield Sharp ini adalah kekuatan filmnya yang anti gores atau kehilangan efisiensi anti-kabut/iluminasi setelah diseka oleh alkohol sebanyak 1.000 kali. Itu artinya, pelindung wajah (face shield) Sharp dapat digunakan selama satu tahun dengan tiga kali pengelapan per hari. “Jadi produk ini lebih awet dan hemat dibanding pelindung wajah biasanya yang hanya satu kali penggunaan,” ucapnya.

Face shield Sharp ini hadir dalam empat varian, yakni FG-F10M, FG-800 M/S, FG-500 M/S, dan FG-300 M/S. Adapun model FG-F10M sudah dapat di jumpai secara ekslusif pada situs Sharp E-Store sejak 25 Agustus 2021. “Produk ini dibandrol dengan harga Rp 299.000,” tutup Ardy.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)