Sinergi Dua Perusahaan Properti di Proyek Adhigraha Nusantara

Realisasi program "Satu Juta Rumah per Tahun" yang dicanangkan pemerintah sejak tahun 2015, masih baru sekitar 40%. Oleh karena itu, semua pihak--termasuk swasta--didorong untuk berpartisipasi merealisasikan program tersebut. PT Adhi Persada Properti (APP) sebagai anak perusahaan PT Adhi Karya (Persero) mencoba turut berkontribusi untuk merealisasikan program tersebut.

Demi berkontribusi mewujudkan program "Satu Juta Rumah per Tahun", APP menggandeng PT Adhidaya Bangun Nusantara (ABN). Sinergi keduanya ditandai dengan penandatanganan kerja sama untuk pengembangan proyek Adhigraha Nusantara pada hari ini (14/6), di Jakarta.

Diungkapkan Agus Sitaba, Direktur Utama APP, "Kontribusi kami dalam program Satu Juta Rumah per Tahun bukanlah semata bisnis. Lebih dari itu, langkah ini merupakan kontribusi yang dapat APP berikan untuk Indonesia. APP adalah bagian dari masyarakat Indonesia, maka sudah saatnya APP berkontribusi untuk Indonesia."

Lebih lanjut ia menjelaskan bahwa sebagai tahap awal, proyek Adhigraha Nusantara akan menghadirkan 300 ribu unit hunian lewat konsep Modern Business Residence. "Proyek ini merupakan hunian vertikal yang akan hadir di daerah greater Jakarta, seperti Bantar Gebang-Bekasi, serta di greater Surabaya seperti Gresik. Untuk greater Jakarta akan ada 200 ribu unit dan 100 ribu unit untuk greater Surabaya," tandas Agus, yang menyebutkan bahwa tahap awal akan memakan waktu dua hingga tiga tahun.

Tahap pertama tersebut akan berlanjut ke tahap berikutnya. Dituturkan Agus, untuk tahap berikutnya akan ada 300 ribu unit hunian juga yang akan dikembangkan. Demikian untuk tahap ketiga dan seterusnya. "Total proyek ini, kami ingin mengembangkan 1 juta unit rumah," tegas Agus.

Hunian Modern Business Residence ditawarkan lewat tipe 45 dengan luas 36 meter persegi. Soal harga, dikatakan Agus, nilainya Rp 9 juta per meter persegi. "Itu artinya, satu unit hunian mencapai Rp 350 jutaan," ucapnya yang menyebutkan bahwa nilai investasi proyek Adhigraha Nusantara mencapai Rp 91 triliun.

Ditambahkan Djabah Soekarno, Chairman PT Adhidaya Bangun Nusantara, ABN adalah perusahaan swasta yang memiliki perencanaan kuat dan matang di bidang bisnis properti dan memiliki banyak landbank. "Selain memiliki visi yang sama untuk mewujudkan program Satu Juta Rumah per Tahun, alasan lain dari ditandatanganinya kerja sama ini adalah karena kami ingin bersinergi atas potensi yang dimiliki masing-masing perusahaan. APP memiliki kemampuan funding dan teknis, ABN memiliki landbank yang sudah siap pakai," tandasnya.

Selain kerja sama dalam proyek Adhigraha Nusantara, dilanjutkan Agus, pada hari ini ditandatangani juga proyek komersial antara APP dan ABN. Dalam hal ini adalah MoU untuk proyek Mixed Used Apartement dengan total 14 Tower Apartemen middle-up, 2 Tower Office, 2 Tower Hotel dan Service Apartemen, dan 2 Tower Mall.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)