Strategi Nokia Masuk Pasar Android

Jelang perhelatan Mobile World Congress (MWC) 2017, pemegang lisensi resmi handset Nokia, HMD Global, resmi merilis tiga smartphone berbasis Android, kemarin (26/2). Ketiga handset tersebut antara lain Nokia 6, Nokia 5, serta Nokia 3, juga secara resmi diperkenalkan pada ajang MWC 2017 hari ini yang digelar di Barcelona. Ini adalah strategi pertama Nokia untuk bersaing di pasar smartphone Android tahun ini.

Nokia Nokia 3310 dibanderol dengan harga €59 atau sekitar Rp832 ribu-an.

Selain merilis tiga produk baru, tahun ini juga Nokia juga kembali meluncurkan ponsel legendaris-nya Nokia 3310 yang muncul dengan konsep baru sebagai handset Android. Seluruh rangkaian ponsel pintar Nokia terbaru sudah menggunakan sistem operasi Android Nougat, yang sudah dilengkapi fitur Google Assistant.

Menurut siaran pers yang diterima MIX, sebagian besar rangkaian produk Nokia terbaru akan membidik kelas menengah ke bawah. Alasannya, ini merupakan wujud kepercayaan HMD Global bahwa akses untuk menikmati kualitas premium tidak seharusnya terbatas pada pemilik perangkat flagship high-end saja.

“Kami juga percaya bahwa semua orang layak mendapatkan akses terhadap kualitas dan presisi yang biasanya hanya ditemukan pada perangkat flagship. Dengan rangkaian ponsel pintar Nokia baru , kami ingin mendemokrasikan teknologi dan menghadirkan pengalaman ini bagi semua orang,” ungkap Juho Sarvikas, Chief Product Officer HMD Global dalam siaran pers-nya.

Selain menghadirkan rangkaian handset Android, HMD Global juga mengumumkan bahwa permainan legendaris Nokia, Snake, akan kembali menyambangi pengguna lewat versi terbaru yang tersedia pada Instant Messenger Facebook, dimana Snake dapat diunduh secara gratis dan dirancang untuk dimainkan lebih dari satu user.

Semua produk Nokia Android terbaru rencananya akan tersedia pada kuartal kedua tahun ini di Asia Pasifik, India, Timur Tengah, Afrika dam Eropa.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)