Sumbar Promosikan Investasi, Wisata, dan Produk UMKM

Mempromosikan potensi unggulan wilayah melalui ajang pameran, inilah yang ingin disasar pemda Sumatera Barat (Sumbar) lewat penyelenggaraan “Sumbar Expo 2016" yang berlangsung mulai tanggal 24 -27 November 2016 di Cikapundung River Spot Bandung, Jawa Barat (Jabar).

sumbar-expo

Seperti disampaikan Gubernur Sumbar Irwan Prayitno, maksud dan tujuan diselenggarakan expo ini adalah sebagai upaya mempromosikan potensi unggulan Sumbar yang terdiri dari tiga sektor, yaitu pariwisata, investasi perdagangan dan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).

“Ketiga sektor ini diharapkan dapat memperluas pasar dan juga meraih calon investor dan mitra bisnis untuk kemajuan Provinsi Sumatera Barat,” ucap gubernur ketika membuka secara resmi Sumbar Expo 2016 bertema “West Sumatera: Unique in Diversity” di ballroom Hotel Preanger, Bandung yang dihadiri Gubernur Jabar Ahmad Heryawan.

Menurut Irwan, Sumbar Expo diadakan di Bandung karena sektor pariwisata dan kuliner Jabar hampir sama dengan pasar Sumatera Barat. Dari sisiUMKM, Bandung terkenal sebagai salah satu pusatnya inovasi dan kreativitas yang tinggi di indonesia.

Kegiatan Sumbar Expo 2016 merupakan event tahunan yang sudah berjalan sejak tahun 2011. Sebelumnya, penyelenggaraan expo diadakan di Jakarta dan Bali. Pada penyelenggaraan di Bandung tahun ini, diharapkan tidak hanya dihadiri warga Jabar, khususnya masyarakat Bandung, tapi expo dihadiri pula perwakilan negara sahabat di Bandung, atase ekonomi, dan investor negara-negara sahabat.

“Melalui expo ini, kami juga berupaya mempromosikan produk dari para UMKM yang ada di Sumbar, terlebih lagi bagi para pengusaha mikro dan kecil yang jumlahnya paling besar. Saat ini, jumlah pengusaha mikro dan kecil yang ada di Sumbar mencapai sekitar 84%,” jelas Gubernur Irwan Prayitno.

Sementara Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan dalam sambutannya mengatakan bahwa selama ini masyarakat Minang di Jabar sudah banyak memberi manfaat kepada warga Jabar.

"Saya tentu berharap sebaliknya warga Jabar di Minang memberi kebaikan dan manfaat bagi warga di sana. Hal ini sebagaimana kata pepatah dimana bumi dipijak di sana langit dijunjung,” tandasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)