Industri Multi Level Marketing (MLM) sepertinya mulai meredup di tengah hingar-bingarnya bisnis online. Bahkan, tak sedikit perusahaan MLM yang terpaksa gulung tikar. Hanya sejumlah brand MLM besar yang konsisten memaintain pasarnya-lah masih bisa eksis hingga sekarang. Sebut saja, Amway yang tahun ini memasuki usia ke-50, Tupperware, Oriflame, dan Sophie Martin yang telah re-branding menjadi Sophie Paris.
Boleh jadi, salah satu penyebabnya adalah masih sulitnya bisnis MLM mendapat kepercayaan masyarakat Indonesia. Mendengar istilah “prospek” misalnya, kerapkali membuat masyarakat alergi ketika didekati oleh para pelaku bisnis MLM. Hal itu pula yang dialami oleh distributor Amway. Dijelaskan Head of Marketing Amway Indonesia Dharmaparayana Sthirabudhi, “Tantangan terbesar di bisnis MLM adalah meyakinkan bahwa menjadi member Amway tidak harus mencari prospek downline, yang selama ini membuat mereka alergi dengan MLM.”
Demi menjawab kecemasan itu, maka Amway pun mulai melakukan pendekatan baru. Menurut Dharma, pendekatannya tidak lagi menyinggung istilah downline atau upline. “Pendekatan pertama kali justru dengan menawarkan produk andalan kami, Nutrilite, kepada segmen health concious. Untuk mendapatkannya, mereka cukup mendaftar menajdi member dan tidak perlu khawatir dengan tugas mencari downline,” jelasnya.
Selanjutnya, pendekatan baru itu pun dibarengi dengan peluncuran Amway Flagship Store di Mal Kota Kasablanka pada November 2015 lalu. Menawarkan konsep cafe yang cozy, Amway Flagship Store menghadirkan cerita tengan tonggak-tonggak bersejarah Amway pada saat pintu masuk hingga dinding ruangan.
Selain itu, Amway Flagship Store juga menayjikan ruang meeting kecil, rak-rak display tempat penjualan produk, layar sentuh untuk memesan dan mengirim barang jika konsumen enggan membawanya saat itu juga, alat cek kecantikan dan kebugaran, ruang konsultasi kecantikan dan kebugaran, hingga layar sentuh yang bercerita tentang bagaimana proses produksi produk-produk Amway.
“Semuanya kami berikan gratis. Bahkan, kami juga memberikan free drink dari produk Amway bagi para pengunjung. Pengujung yang ingin membeli langsung produk minuman kesehatan Nutrilite dan produk kecantikan Artistry di Amway Flagship Store juga dipersilakan. Cukup hanya dengan mendaftar menjadi member,” katanya.
Hasilnya? Dijawab Dharma, banyak pengunjung mall yang menyambangi Amway Flagship Store. Sejatinya selain menjadi medium edukasi dan memperkuat brand awarness, Amway Flagship Store juga berpotensi menggarap new market. “Tahun ini, kami akan buka di Medan dan Surabaya,” ungkap Dharma, yang menyebutkan pada Maret 2016 nanti Amway segera meluncurkan produk anyarnya yang telah sukses di pasar global maupun Asia Tenggara.
1 thought on “Tetap Eksis di Bisnis MLM, Ini Pendekatan Baru Amway ke Konsumen”