Categories: News Trend

Tiket.com dan Blibli Luncurkan Blibli Tiket PayLater by Indodana

MIX.co.id – Tiket.com bersama Blibli resmi merilis Blibli Tiket PayLater by Indodana, metode pembayaran cicilan tanpa kartu kredit, terintegrasi dan dapat digunakan di ekosistem Blibli Tiket.

Layanan Blibli Tiket PayLater by Indodana ini didukung oleh penyedia layanan teknologi finansial Indodana, yang sudah mendapatkan izin OJK (Otoritas Jasa Keuangan) sejak Mei 2020.

Blibli Tiket PayLater by Indodana melengkapi sinergi antar platform setelah sebelumnya meluncurkan Blibli Tiket Rewards, yang merupakan unified loyalty program. Melalui program itu, pelanggan bisa mendapatkan dan menggunakan point rewards secara terintegrasi di Blibli, tiket.com dan Ranch market group.

Blibli Tiket PayLater by Indodana menghadirkan pengalaman baru bagi para pelanggan untuk memenuhi berbagai kebutuhan, mulai dari smartphones, produk elektronik konsumen, groceries, fashion, olahraga, kecantikan, otomotif, hingga travel dan events ticketing secara mudah, aman, dan nyaman. Cukup dengan sekali daftar, pelanggan dapat menikmati sharing limit dan bebas biaya bulanan yang dapat digunakan untuk melakukan transaksi pada platform Blibli, tiket.com serta Indodana.

Dituturkan Edward Kilian Suwignyo, Chief Marketing Officer Blibli, peluncuran Blibli Tiket PayLater by Indodana ini merupakan komitmen Blibli dalam menghadirkan solusi inovatif yang terintegrasi untuk memberikan pengalaman berbelanja terbaik bagi pelanggan.

“Dengan kemudahan yang ditawarkan, pelanggan kami akan lebih bebas berbelanja tanpa khawatir tentang solusi pembiayaan untuk dapat menikmati manfaat dari promo-promo menarik dalam ekosistem Blibli Tiket, baik itu di Blibli dan tiket.com. Harapannya, Blibli Tiket PayLater by Indodana dapat menjadi solusi dalam memenuhi kebutuhan harian serta gaya hidup para pelanggan,” ungkapnya.

Sementara itu, dikatakan Gaery Undarsa, Co-Founder & Chief Marketing Officer tiket.com, “Kebutuhan untuk wisata, perjalanan, juga belanja online semakin berkembang seiring perubahan gaya hidup masyarakat yang dinamis. Sebagai sinergi pertama di Indonesia yang mengintegrasikan fitur terbaik dari e-commerce dan OTA, ekosistem Blibli Tiket melengkapi hingga hampir 90 persen potensi konsumsi masyarakat Indonesia, mulai dari kebutuhan bahan pangan pokok hingga kebutuhan gaya hidup seperti wisata dan belanja online.”

Peluncuran Blibli Tiket PayLater by Indodana, lanjutnya, merupakan komitmen kami untuk semakin memberikan kemudahan bagi customer. Dengan Blibli Tiket PayLater by Indodana, customer dapat memenuhi kebutuhan gaya hidupnya kapanpun dengan mudah.

Jerry Anson, Direktur Indodana, menambahkan, “Kenyamanan berbelanja bagi pelanggan selalu menjadi bagian dari komitmen Indodana. Dengan proses pendaftaran yang cepat dan limit yang semakin besar, Blibli Tiket Paylater by Indodana kami harapkan bisa memberikan layanan paylater yang praktis, aman, dan nyaman bagi seluruh masyarakat Indonesia. Kami yakin kolaborasi ini bisa semakin mendorong ke depan sinergi antara ekosistem Blibli, tiket.com, dan Indodana.”

Pada periode peluncuran, mulai dari 17 Juli hingga 12 Agustus 2023, Blibli Tiket PayLater by Indodana juga memberikan berbagai penawaran menarik, seperti promo hemat hingga 50% dan cicilan 0%.

Dwi Wulandari

Recent Posts

Airscream UK Hadir di JIVE Expo 2024, Ajak Pengunjung ‘Scream Out Load’

MIX.co.id – Airscream UK, merek vape atau rokok elektrik asal Briston, Inggris, semakin agresif meningkatkan…

12 hours ago

KGSB Kembali Gelar Pelatihan Psychological First Aid Batch II

MIX.co.id - Merujuk survey yang dilakukan Indonesia-National Adolescent Mental Health Survey (I-NAMHS) 2022 lalu, 1…

16 hours ago

Foot Locker Gandeng IBL dan Umumkan Tiga Brand Ambassador

Brand Marketing Senior Manager Foot Locker Indonesia Vitra Widinanda, memberikan keterangan pers saat mengumumkan Brand…

24 hours ago

Formula Gelar Kampanye “Awal Kekuatan Beribu Kebaikan” di 2024

MIX.co.id - Merujuk audit ritel yang dilakukan oleh Nielsen Indonesia, Sikat gigi Formula dari OT…

1 day ago

Penjualan Tembus 50 Ribu Pieces, Implora Luncurkan Peeling Gel Ukuran Besar

MIX.co.id - Sejak diluncurkan pada Maret 2024 lalu, Implora berhasil menjual Peeling Gel berukuran 50…

1 day ago

Sharp Garap Pasar Smartphone di Bali

MIX.co.id - Serius menggarap pasar smartphone di Indonesia, tahun ini, Sharp Indonesia memperluas area penjualannya…

2 days ago