Toko Online "Love, Bonito" Asal Singapura Hadir di Indonesia

Berkembangnya dunia e-commerce memicu berbagai toko online dari luar negeri untuk masuk ke pasar Indonesia. Seperti yang dilakukan oleh toko online busana wanita asal Singapura yakni "Love, Bonito", yagn akhirnya resmi dirilis pada Rabu, (10/6) di Plaza Indonesia. Toko Online yang menyasar segmen premium tersebut melihat Indonesia sebagai pasar seksi yang masih sangat potensial digarap.

love-bonito

"Love, Bonito, adalah label yang bagus untuk diperkenalkan kepada wanita modern Indonesia dan merupakan brand e-commerce yang besar. Kita mau mengajak wanita Indonesia untuk belanja secara online. Selain kualitas yang bagus, harga yang ditawarkan juga terjangkau," ujar Bianca Belnadia Lie, selaku Managing Director Love, Bonito, Indonesia saat jumpa pers di La Moda Cafe, Plaza Indonesia.

Menurut Bianca, perkembangan teknologi kini ikut memicu para wanita modern untuk selalu tampil modis dengan mengikuti tren terdepan. Akhirnya, kebutuhan para wanita akan produk-produk gaya hidup dan penampilan pun terus meningkat. Melihat peluang tersebut, Love, Bonito yang merupakan toko online busana wanita asal Singapura, hadir di Indonesia dengan membawa berbagai kategori produk.

Toko online ini memfokuskan kinerjanya di industri mode dengan menyediakan berbagai jenis busana, mulai dari busana sehari-hari atau daily wear hingga busana berupa gaun untuk pengiring pengantin wanita atau bridesmaid dress. Perusahaan yang didirikan oleh Lim dan Tan ini membidik pasar dengan penjualan secara online.

Melirik dari sejarahnya, Love, Bonito merupakan salah satu label ritel online terkemuka di Singapura yang memenuhi kebutuhan busana bagi para wanita dengan rentang usia 20-an hingga 30-an. Label ini didirikan pada tahun 2010 silam oleh Rachel Lim dan Viola Tan, dua orang wirausahawan yang peduli pada kebutuhan produk fashion bagi kaum wanita.

Bianca memaparkan, Love, Bonito, mengedepankan kualitas yang prima dan pilihan desain yang beragam. Selain itu, busana-busana yang dipasarkan pun dirancang secara cermat, dikerjakan secara halus, dan dijual dengan harga terjangkau. Sementara itu, untuk meningkatkan awareness dan menerapkan strategi komunikasi pemasaran, Love, Bonito memperkaya lini produknya dengan berbagai rancangan para desainer ternama dan fokus di digital serta sosial media.

Ia menyebut, harga busana yang ditawarkan berkisar dari Rp 300.000 hingga Rp 800.000. Adapun busana yang dirancang oleh Tex Saverio yang berkolaborasi dengan Love, Bonito dijual dengan harga di bawah Rp 2 juta. Selepas peluncuran, Love, Bonito kemudian menampilkan 30 busana koleksinya. 15 koleksi di antaranya merupakan koleksi kolaborasi dengan Tex Saverio yang baru saja dipresentasikan dalam ajang Singapore Fashion Week bulan lalu.

Selain secara online, Love, Bonito mulai dipasarkan di Indonesia pada sebuah pop-up store di Plaza Indonesia Extension lantai 4 selama sebulan mulai 9 Juni 2015. “Ini juga untuk meningkatkan awareness di segmen atas bahwa keberadaan Love, Bonito ada di aplikasi online. Bentuk kampanye di off line store,” tutup Bianca.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)