Categories: News Trend

UBSI Gelar Seminar Pengembangan Karir

Guna menyiapkan lulusan yang siap pakai di era revolusi industri 4.0, Universitas Bina Sarana Informatika (UBSI) menggelar seminar pengembangan karir bertajuk “Persiapkan Diri untuk Meraih Karir Ideal Di Era Revolusi Industri 4.0”.

Digelar pada awal Juli ini di UBSI kampus Salemba, Jakarta, seminar tersebut menghadirkan sejumlah pembicara seperti Kepala Sub Divisi Pengembangan Karir dan SDM Perum Bulog Maruly Abraham Syah dan Kepala Seksi Pengembangan SMD Perum Bulog Omar Akbar AP.

Dijelaskan Kepala Kampus UBSI Kampus Salemba Ricki Sastra, perkembangan di era industri 4.0 ini juga berpengaruh terhadap cara penerimaan karyawan baru di sebuah perusahaan. “Oleh karena itu, kami menggelar seminar ini untuk mempersiapkan para lulusan UBSI,” ucapnya.

Melalui seminar tersebut Maruly memaparkan, “Saat ini, proses rekrutmen karyawan dalam sebuah perusahaan ada istilah yang disebut Media Social Qualification, dimana artinya sebelum menerima pegawai, perusahaan melakukan penelusuran rekam jejak aktivitas keseharian calon pegawainya melalui media sosial.”

Lebih lanjut Maruly menambahkan, media sosial akan menjadi tren bagi perusahaan saat akan menerima karyawannya. “Oleh karena itu, bijaklah saat membuat postingan di media sosial, apalagi saat kita mencari pekerjaan,” pesannya.

Menurutnya, ada sejumlah istilah yang perlu diketahui. Pertama, Gamification, yakni teknik seleksi karyawan dengan menggunakan alat permainan. Kedua, Creative Video “Self Selling” for Recruitment, yang merupakan salah satu bentuk pembuatan video lamaran kerja calon pelamar ke beberapa perusahaan.

Sementara itu, Omar menyampaikan bahwa lulusan UBSI harus bijak dalam bersosial media. Artinya, harus tetap menggunakan attitude yang baik dalam berselancar di media sosial dan terus tingkatkan prestasi akademik.

“Kita tidak bisa memprediksi akan berhadapan dengan apa kita nantinya, namun kita bisa mempersiapkan diri sedini mungkin dan sebaik mungkin dengan banyak belajar dan terus menggali peluang,” tutup Omar.

Dwi Wulandari

Recent Posts

Binus Graduate Program Luncurkan Program Magister Desain

MIX.co.id - BINUS Graduate Program resmi merilis Program Magister Desain demi menjawab dinamika pasar yang…

14 hours ago

Targetkan Pangsa Pasar 27%, Ini Strategi yang Dipersiapkan Allianz Syariah di 2024

MIX.co.id - Penetrasi pasar asuransi syariah di Indonesia masih tercatat rendah, yakni masih di bawah…

15 hours ago

Majukan Fintech P2P Lending, Rupiah Cepat Libatkan Peran Perempuan

MIX.co.id – Perempuan memiliki peran penting dalam industri fintech peer to peer (P2P) lending. Hal…

1 day ago

Q1 2024, Pendapatan Indosat Tumbuh 15,8%

MIX.co.id - Indosat Ooredoo Hutchison mencatatkan total pendapatan sebesar Rp 13.835 miliar, pada kuartal pertama…

1 day ago

“Starbucks Creative Youth Entrepreneurship Program 2024” Jangkau Pelajar hingga Papua

MIX.co.id - Tahun ini, Starbucks kembali menggelar "Starbucks Creative Youth Entrepreneurship Program" (SCYEP). Melalui program…

1 day ago

J&T Express akan Kembali Menggelar “J&T Connect Run 2024”

MIX.co.id - Tahun 2024 J&T Express, perusahaan ekspedisi berskala global, kembali menggelar J&T Connect Run.…

2 days ago