Usai Harbolnas, Shopee Gelar Kampanye "Year End Sale & New Year Sale"

Sukses menggelar "Shopee 12.12 Birthday Sale" di momen Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas), platform e-commerce Shopee kembali menghadirkan kampanye baru, "Year End Sale dan New Year Sale". Kampanye tersebut untuk menyambut kemeriahan pergantian tahun ini.

Melalui kampanye "Year End Sale dan New Year Sale", pengguna dapat menghabiskan waktu kebersamaannya dengan menikmati berbagai penawaran menarik, seperti Gratis Ongkir XTRA dan kesempatan menangkan Shopee Lempar dengan total hadiah Cashback hingga 100%.

Dijelaskan Rezki Yanuar, Country Brand Manager Shopee, “Libur panjang akhir tahun tentu menjadi momen yang sangat dinantikan semua orang. Untuk menemani keseruan tersebut, kami menghadirkan kampanye Year End Sale dengan berbagai promo menarik untuk memenuhi kebutuhan akhir tahun pengguna. Selain itu, untuk mengawali aktivitas di tahun baru 2020 nanti, kami juga menggelar kampanye New Year Sale untuk mewujudkan daftar resolusi pengguna kami di awal tahun baru.”

Lebih jauh ia menerangkan, kampanye Year End Sale berlangsung mulai 16 - 31 Desember 2019, dengan menghadirkan berbagai promo dan hadiah menarik bagi jutaan produk untuk para pengguna. Selain Gratis Ongkir XTRA dan keseruan game Shopee Lempar dengan total hadiah Cashback hingga 100%, terdapat promo tematik setiap harinya. Di antaranya, Super Flash Sale, Home & Living Day dengan diskon hingga 90%, ShopeePay Day dengan diskon hingga 80%, dan 50% Off Day.

Sementara itu, kampanye New Year Sale akan berlangsung pada 31 Desember
2019 hingga 12 Januari 2020. "Berbagai macam promo menarik dapat dinikmati oleh pengguna, di antaranya promo tematik mulai dari Mobile & Accessories Day, Cashback Day, hingga Shopee Mall Day," imbuhnya.

Keseruan kampanye baru tersebut, diakui Rezki, tentunya dilatarbelakangi oleh antusiasme yang luar biasa dari para pengguna pada kampanye Shopee 12.12 Birthday Sale kemarin. "Kami berhasil mencatatkan rekor terbaru di Indonesia dengan raihan Rp 1,3 triliun GMV dalam 24 jam pada puncak kampanye di 12 Desember. Selain itu, catatan mengesankan lainnya adalah terdapat 80 juta barang terjual dan lebih dari 80 juta kunjungan ke aplikasi Shopee di 7 negara. Melihat hal tersebut, kami berharap kampanye Year End Sale dan New Year Sale ini dapat memberikan pengalaman belanja terbaik bagi para pengguna,” tutupnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)