Gerakan #TAYTB Bank OCBC NISP (The Best Creative PR Program 2021)

Bank OCBC NISP menggaungkan gerakan #TAYTB (Tidak Ada Yang Tak Bisa) untuk menginspirasi dan mengajak masyarakat mengubah tantangan dan ketakutan karena pandemi Covid-19 menjadi kesempatan untuk berkembang menjadi lebih baik dan maju.

Gerakan tersebut dielaborasikan melalui aktivitas PR konvensional dan digital dengan menggunakan beragam cara, seperti press conference secara virtual, hingga menyebarluaskan pesan (message) OCBC melalui channel digital sosial media, website, video interview, native ad, serta content partnership.

Pada aktivitas online press conference misalnya, diselenggarakan dalam rangka launching Gerakan #NyalakanHati dan penayangan perdana film “Sepuluh Meter.” Press conference dilakukan melalui Live YouTube pada medio Mei 2020. Aktivitas PR lainnya termasuk pula melakukan aksi sosial berupa donasi sembako dan APD (Alat Pelindung Diri).

Program memberikan hasil positif, yakni disajikan dalam 313 artikel di berbagai media cetak dan online, 150 postingan di sosial media, dan PR Value senilai Rp 21 miliar. Secara keseluruhan, artikel OCBC NISP sepanjang Maret-Juni 2020 mayoritas memiliki tone yang positif. Mayoritas pemberitaan menginformasikan komitmen dan upaya Bank #BergerakMaju hadapi Covid-19.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)