Nestle dan Carrefour Kembali Giatkan Kampanye “Pekan Sarapan Nasional”

Nestle Indonesia kembali mendukung kampanye pemerintah bertajuk “Pekan Sarapan Nasional” untuk kedua kalinya di tahun ini. Bersama dua mereknya Milo dan Koko Krunch, Nestle menggandeng Carrefour untuk mengkampanyekan “Pekan Sarapan Nasional” yang jatuh pada bulan Februari ini.

Kedua kalinya, Nestle Indonesia berkolaborasi dengan Carrefour mendukung kampanye “Pekan Sarapan Nasional” yang jatuh setiap bulan Februari.

Tiga program unggulan siap digelar Nestle di tahun 2014 ini, guna mengajak masyarakat Indonesia untuk membiasakan diri sarapan pagi. Pertama adalah meluncurkan komik edukasi untuk anak bertema “Awali Harimu dengan Sarapan” di Carrefour Lebak Bulus, Jakarta (14/2).

“Melalui komik ini, kami ingin mengedukasi sekaligus menumbuhkan kesadaran masyarakat Indonesia, terutama ibu dan anak, akan pentingnya sarapan. Komik ini akan dicetak sebanyak 100 ribu eksemplar dan akan dibagikan gratis ke murid-murid SD di enam kota, yakni Jakarta, Bandung, Medan, Surabaya, Yogyakarta, dan Makassar,” ungkap Patrick Stillhart, Country Business Manager Nestle Breakfast Cereal Nestle Indonesia.

Kedua, Nestle menggelar program “Lima Juta Cup Sampling” ke sekolah-sekolah dan toko-toko di seluruh Indonesia. “Kegiatan ini telah rutin kami lakukan tiap tahunnya. Sebab, kami ingin menjadikan sarapan sebagai habit anak Indonesia di pagi hari,” jelas Business Executive Manager Beverages Nestle Indonesia Prawitya Soemadijo.

Program ketiga adalah menyediakan “Breakfast Display” di seluruh gerai Carrefour yang kini sudah berjumlah 85 gerai serta menghadirkan “Breakfast Corner Activity” di 13 gerai Carrefour– yang mewakili enam kota pendistribusian komik “Awali Harimu dengan Sarapan”.

“Tahun ini juga menjadi yang kedua kali bagi Carrefour dalam mendukung kampanye Pekan Sarapan Nasional. Melalui Breakfast Display dan Breakfast Corner Activity, kami berharap para pelanggan yang berbelanja di Carrefour dapat memperoleh infomasi seputar sarapan sehat,” ujar Head of Public Affairs PT Trans Retail Indonesia(Carrefour) Satrio Hamid.

Sementara itu, dipaparkan Ketua Umum PERGIZI PANGAN Indonesia Prof. Ir. H. Hardinsyah MS, kampanye Pekan Sarapan Nasional sudah mendapat sambutan positif dari masyarakat, sejak diluncurkan pertama kali pada 8 Januari 2013 lalu. Hal itu dibuktikan dengan semakin banyaknya stakeholder yang mendukung kampanye tersebut.

“Bahkan, saat ini sudah banyak blog yang mengupas artikel tentang pentingnya sarapan. Termasuk, kian maraknya kehadiran hastag pekan sarapan maupun hashtag sarapan, yang merupakan upaya komunikasi tentang ajakan untuk melakukan sarapan. Departmen Kesehatan juga akan meluncurkan komik ‘Ayo Sarapan Sehat’ serta menggelar kegiatan Pekan Sarapan Nasional di daerah-daerah, yang tahun ini akan dipusatkan di Depok, Jawa Barat,” tutup Prof. Hardinsyah.

Dwi Wulandari

Recent Posts

Viessmann Luncurkan Vitopure S2-2G, Solusi Atasi Air Tercemar

MIX.co.id – Kasus pencemaran air masih banyak ditemui di sejumlah wilayah Tanah Air. Kondisi ini…

21 mins ago

Grab Business Forum 2024: Bahas Solusi untuk Genjot Produktivitas Bisnis hingga Efisiensi Operasional Perusahaan

Memasuki tahun kelima, Grab Business Forum 2024 hadirkan Wakil Menteri Keuangan Republik Indonesia, Suahasil Nazara…

10 hours ago

Crane Lounge Jakarta Manjakan Pelanggan Lewat Layanan One Stop Solution

MIX.co.id – Crane Lounge Jakarta, lounge ternama yang berlokasi di kawasan Jakarta Utara, menggelar mini…

13 hours ago

Pin J Hadirkan Solusi Keuangan Inovatif bagi Pekerja Gig Indonesia

MIX.co.id – Di Indonesia, sekitar 60% tenaga kerja, atau setara dengan sekitar 83 juta orang,…

13 hours ago

Usung Teknik Pemijatan Sato Tsuyoshi, OSIM Luncurkan Kursi Pijat dengan Harga Terjangkau

MIX.co.id - Produsen alat kesehatan dan wellness, OSIM, berkomitmen untuk terus menyediakan produk canggih yang…

16 hours ago

Q1 2024, WOM Finance Cetak Laba Sebelum Pajak Senilai Rp 86 Miliar

MIX.co.id - WOM Finance, anak perusahaan PT Bank Maybank Indonesia Tbk., telah mencatatkan kinerja positif…

21 hours ago