Festival 1 Hari Penuh Inspirasi: Kejar Mimpi ACTIONATION Komitmen nyata CIMB Niaga dukung segmen anak muda, keluarga, dan pelaku bisnis

MIX.co.id - Gerakan sosial Kejar Mimpi yang sudah digiatkan oleh CIMB Niaga sejak 5 tahun lalu, untuk pertama kalinya menggelar ajang ‘Kejar Mimpi ACTIONATION’, sebuah festival penuh inspirasi yang digelar secara langsung di Pos Bloc, Jakarta, Sabtu, 19 November 2022. Festival ini merupakan salah satu bentuk konsistensi CIMB Niaga untuk mendukung masyarakat dalam mewujudkan aspirasinya.

Mengusung tema “Satu Hari untuk Kejar Mimpi”, Kejar Mimpi ACTIONATION menghadirkan talkshow inspiratif dengan beragam topik, pameran produk lokal berkelanjutan, peragaan busana hingga penampilan KAHITNA. Semua kegiatan ini dapat diikuti tanpa biaya dan terbuka bagi masyarakat yang melakukan registrasi di lokasi acara.

Brand Strategy and Experience Head CIMB Niaga Muhamad Firdaus Andjar menyatakan, Kejar Mimpi ACTIONATION merupakan inisiatif terbaru CIMB Niaga yang dirancang untuk memberikan pengalaman baru kepada masyarakat, di mana untuk pertama kalinya menghadirkan lintas segmentasi dalam satu kegiatan, mulai dari segmen anak muda, keluarga, hingga bisnis.

“Melalui Kejar Mimpi ACTIONATION, masyarakat bisa terinspirasi lewat sharing dari para tokoh dan pakar yang telah sukses di bidangnya, sambil menikmati hiburan akhir pekan di tempat yang iconic. Harapannya terbangun semangat untuk terus bangkit meraih masa depan yang lebih baik sekaligus berkontribusi untuk kemajuan Indonesia,” kata Firdaus pada Kejar Mimpi ACTIONATION di Pos Bloc Jakarta, Sabtu (19/11/2022).

Sajian utama Kejar Mimpi ACTIONATION berupa talkshow yang menampilkan narasumber dari tiga segmen. Untuk anak muda, hadir brand ambassador CIMB Niaga Maudy Ayunda yang berbagi inspirasi tentang “Berkarier dan Kejar Mimpi di Usia Muda”. Lalu entrepreneur dan creator Eva Alicia berbagi tentang “Hidupkan Mimpimu dengan Seni Kreatif”, serta Islamic Finance Specialist Greget Kalla Buana mengulas tentang “Mengelola Keuangan Menuju 2023”. Dari tiga narasumber tersebut diharapkan dapat memperkuat fondasi anak muda untuk terus mengejar mimpinya.

Di segmen keluarga muda, acara ini menghadirkan talkshow inspiratif “Tips Diskusi Seksual bersama Keluarga Jadi Seru Tanpa Tabu” dengan narasumber Ferry Maryadi, Deswita Maharani, dan dr Boyke Dian Nugraha SpOG, MARS. Diharapkan bisa mendukung para keluarga muda untuk membangun hubungan yang lebih baik dan kompak dalam mencapai berbagai goals bersama anggota keluarga.

Pages: 1 2

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)