IWIC, Program Community Enggagement dari Indosat

Delapan tahun menyelenggarakan IWIC (Indosat Wireless Innovation Contest), tim Indosat sudah bertemu dengan lebih dari 20 ribu remaja bersemangat tinggi dan mengumpulkan lebih dari 2.200 entries karya. IWIC Program bertujuan untuk menantang orang-orang muda Indonesia untuk menelurkan ide-ide terbaik di bidang aplikasi mobile/teknologi nirkabel, sekaligus mempersiapkan mereka untuk masuk dalam dunia technopreneurship sebagai pemilik perusahaan-perusahaan start-up teknologi.

IWIC Indosat

Tercatat sebagai kompetisi seluler/nirkabel pertama di Indonesia, IWIC semakin populer dari tahun ke tahun. Kompetisi IWIC ke-7 pada 2013 lalu mendapatkan eksposur 287 media, dan menebalkan citra yang kuat bagi Indosat sebagai perusahaan yang mendorong inovasi dan merangkul generasi muda. IWIC ke-7 juga mendapat pengakuan dari stakeholders lokal maupun regional sebagai kompetisi inovasi terkemuka di Tanah Air.

Untuk menjadi peserta kontes ini, peminat hanya perlu memasukkan proposal ide ke indosat.com/iwic7. Untuk memberi pemahaman terbaik tentang proposal bisnis itu, mereka mengisi artikel-artikel terkait di startupbisnis.com dan fi.co. IWIC membagi kontes dalam beberapa kategori servis: olahraga, musik, info, store, social media, video, dan games. Dokumen entries harus mengandung konsep, pemecahan masalah, target customer base, dan secret sauce yang membuat berbeda dari produk peserta lain.

Berbeda dengan IWIC sebelumnya, IWIC ke-7 dirancang sebagai bagian dari sebuah integrated program providing sebagai bagian dari innovator teknologi Indonesia untuk masuk ke pasar. IWIC ke-7 tidak berhenti sekadar pada awarding, tapi juga menjamin semua proposal diperhatikan untuk di-explore dan diperkaya, sehingga sang pemilik ide benar-benar siap menjadi technopreneur real dan mendirikan perusahaan start-up milik sendiri.

IWIC ke-7 juga melakukan hal baru dalam strategi partnering dengan menggandeng Founder Institute (FI), perusahaan peluncur start-up, dan penyelenggara training terbesar di bidang technopreneurship. FI mendampingi Indosat dalam seminar-seminar yang diadakan secara roashow di berbagai perguruan tinggi, menghimpun finalis serta memberi penilaian untuk memilih finalis dan pemenang. FI juga memberikan kelas akselerasi melalui beasiswa yang menjamin pemenang IWIC mendapatkan perlakuan terbaik dalam persiapan mendirikan perusahaan start-up. Secara konsisten, FI merancang sebuah kurikulum berdurasi 4 bulan, dan menyediakan mentor internasional/lokal untuk kelas pertemuan selama 20 jam per minggu.

IWIC 7 ini berhasil menjaring 667 mobile apps idea proposal sebagai entries peserta. Juri menemukan adanya kemajuan yang mengagumkan dari kualitas submission para partisipan. Beberapa dari proposal itu sangat visible untuk diwujudkan sebagai bisnis, dan juga dipresentasikan dengan sangat bagus. Berdasarkan kriteria inovasi, model dan feasibility bisnis, implementasi skenario dan juga presentasi proposal, mereka kemudian memilih 22 finalis yang harus mempertanggungjawabkan proposalnya. Pengumuman pemenang IWIC dilakukan sebagai bagian dari peringatan ulang tahun Indosat ke 46.

Media publikasi IWIC 2013 disukai oleh 614 fans di Facebook, mendapatkan eksposur pada key media target sama bagusnya dengan publikasi blog seperti TechinAsia, TeknoUp, Detik.com, Kompas.com dan lain-lain, @iwicindonesia memiliki 1.539 follower, Website indosat.com/iwic7 memiliki 7,107 unique visitor. Selain itu mereka juga selalu mendapatkan eksposure dari media lokal setiap kali roadshow. Total ada 287 artikel di media massa yang mereka lampirkan sebagai attachment kliping selama Juni-November 2013 dalam entries yang dikirim ke majalah MIX.

Juri PR of the Year 2014 Indira Abidin memberikan nilai tinggi atas program CSR ini, sebagai bentuk community engagement yang baik untuk tujuan yang berdampak luas. Sementara juri lainnya, Bambang Sumaryanto memuji relevansinya dengan core business Indosat, serta kefokusan mereka dalam merangsang mahasiswa yang akan lulus untuk bersiap menjadi technopreneur.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)