Ketika Program “OSC with Avitex 2016” Diminati Para Siswa

Program “Online Scholarship Competition (OSC) with Avitex 2016” telah digelar sejak awal September ini. Program beasiswa online yang digelar Avitex—merek cat tembok dari Avian Brands—bersama MetroTVNews.com tersebut berhasil diikuti oleh 28.099 peserta. Itu artinya, naik lima kali lipat jika dibandingkan perhelatan tahun lalu, yang hanya 5.698 peserta. Fakta itu menunjukkan bahwa program tersebut sangat diminati oleh para siswa di Tanah Air.

avitex

Novi Christiana, Deputy Marketing Director Avian Brands, mengatakan bahwa OSC with Avitex 2016 adalah salah satu program CSR yang digelar Avitex. “Dipilihnya pilar pendidikan sebagai salah satu program CSR Avian Brands, karena pendidikan merupakan aspek terpenting serta jembatan menuju peradaban bangsa Indonesia yang lebih maju. Pilar pendidikan menjadi investasi dalam membangun kualitas bangsa agar siap menghadapi perkembangan zaman,” ungkapnya.

Pada program OSC with Avitex 2016, jumlah perguruan tinggi yang terlibat pun bertambah. Yakni, ada 10 Perguruan tinggi swasta ternama di Indonesia yang terlibat. Sepuluh perguruan tinggi swasta tersebut berasal dari 3 kota yang berbeda, yakni Jakarta, Bandung, Yogyakarta. Kesepuluh perguruan tinggi tersebut adalah Universitas Al-Azhar Indonesia, Universitas Mercu Buana, Universitas Multimedia Nusantara, Universitas Pelita Harapan, dan Universitas Trisakti (Jakarta); Institute Teknologi Nasional (ITENAS) Universitas Kristen Maranatha, dan Universitas Telkom (Bandung); serta Universitas Ahmad Dahlan dan Universitas Kristen Duta Wacana (Yogyakarta).

Hasilnya, pada awal Desember ini (5/12), Avitex mengumumkan 200 siswa yang berhak memperoleh beasiswa S1 di sepuluh universitas yang ada di Jakarta, Bandung, dan Yogyakarta. Pada malam pengumuman sekaligus penyerahan beasiswa itu, 200 Beasiswa S-1 program OSC with Avitex 2016 telah diserahkan oleh 10 perwakilan universitas yang disaksikan oleh Novi Christiana, perwakilan MetroTVNews.com, dan pihak DIKTI DEPDIKNAS.

Sejumlah peserta penerima beasiswa merasakan haru dan bangga yang luar biasa, karena dapat menjadi perwakilan dari 10 peserta terbaik. Mereka mengaku kaget dan sejak awal memang sangat berharap mendapatkan beasiswa S-1 dari program OSC with Avitex 2016.

Salah satu peserta asal Tangerang, Amalia Ramadanti, berhasil memperoleh beasiswa S-1 untuk kuliah di Universitas Mercu Buana. Ia mengatakan bahwa keikutsertaan di program OSC with Avitex 2016 adalah untuk mengurangi biaya dan beban orang tua.

"Saya tidak menyangka akan menjadi salah satu peserta terbaik. Saya sangat berterima kasih kepada Avitex dan MetroTVNews.com. Semoga Avitex makin maju dan tahun depan program ini bisa kembali diselenggarakan," harap Amalia yang bercita-cita menjadi guru atau akuntan.

Sementara itu, Helena asal Batam, berhasil memperoleh beasiswa di Universitas Telkom, Bandung. Ia mengaku mengikuti program OSC with Avitex 2016 karena tahu dari teman. "Program ini keren banget dan saya sangat senang bisa ikut program ini. Sebab, program seperti ini dapat memberikan kesempatan kami yang berasal dari daerah untuk bisa melanjutkan kuliah di kota besar. Saya berharap, ke depannya program OSC with Avitex dapat dilanjutkan. Sebab, program seperti ini sangat bermanfaat bagi anak-anak Indonesia,” tuturnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)