Program CSR “1.500 Lentera untuk Lanny Jaya” dari Samsung

Lanny Jaya, salah satu daerah di Papua, tercatat sebagai wilayah yang belum terjamah aliran listrik. Tak mengherankan, jika aktivitas warga di daerah tersebut banyak mengalami hambatan. Mulai dari aktivitas belajar untuk anak-anak, hingga kegiatan menenun bagi kaum wanita di sana, hanya dapat dilakukan pada siang atau sore hari.

Berangkat dari fakta yang terjadi di Lanny Jaya, maka pada April tahun ini, Samsung Electronics Indonesia memutuskan untuk menggelar program Corporate Social Responsibility (CSR) bertajuk “1.500 Cahaya untuk Lanny Jaya”. Melalui program tersebut, Samsung memberikan donasi 1.500 lentera dari tenaga surya kepada warga Lanny Jaya.

“Lentera tenaga surya Samsung yang kami berikan kepada warga tercatat mudah digunakan. Artinya, tidak memerlukan listrik maupun pemeliharaan yang rumit, sehingga dapat mendukung produktivitas di malam hari. Daya tahan lentera surya ini mencapai tiga tahun. Untuk menggunakannya, cukup memaparkannya pada sinar matahari secara langsung selama 8-10 jam. Dengan demikian, lentera tersebut dapat memberikan penerangan selama 12 jam,” papar Kanghyun Lee, Vice President Corporate Business and Corporate Affairs Samsung Electronics Indonesia.

Didukung penuh oleh Samsung Electronics Co. Ltd., diakui Lee, program CSR berupa pemberian lentera itu akan digelar berkelanjutan. Antara lain, ke wilayah-wilayah lain di Indonesia yang memang belum tersentuh penerangan atau listrik untuk aktivitas warganya.

Program yang digelar dalam rangka Hari Bumi 2017 itu, dikatakan Lee, memiliki objetikf untuk meningkatkan kualitas kehidupan dan berbagai aspek, baik pendidikan, kesehatan, dan kesejahteraan. “Ketiga pilar itu—pendidikan, kesehatan, dan kesejahteraan—selalu menjadi perhatian utama Samsung dalam membangun komunitas di mana pun Samsung berada. Kami berharap donasi yang kami berikan ini dapat dimanfaatkan secara maksimal dan membawa kebahagiaan bagi warga Lanny Jaya,” tegasnya.

Sementara itu, diungkapkan Sendius Wonda, Plt. Bupati Kabupaten Lanny Jaya, warga Lanny Jaya sangat senang dengan donasi lentera tenaga surya dari Samsung. Sebab, selama ini, warga Lanny Jaya memang masih membutuhkan penerangan untuk beraktivitas. “Selain jaringan listrik, kami juga masih kekurangan jaringan air bersih. Oleh karena itu, donasi yang diberikan Samsung sangat bermanfaat bagi warga. Kami berharap, program seperti ini dapat diikuti oleh perusahaan-perusahaan lainnya,” ujarnya di sela-sela pemberian donasi di Jakarta, hari ini (17/4).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)