Perusahaan Fast Moving Consumer Goods (FMCG), Procter & Gamble, menggelar kampanye baru bersama Lazada, #RealDeal. Kampanye ini diharapakan dapat meningkatkan kesadaran publik tentang Imposter Syndrom atau yang lebih dikenal dengan sindrom kecenderungan untuk merasa tidak seperti diri sendiri.
Imposter Syndrom sendiri merupakan sindrom yang dialami seseorang yang tidak merasa yakin akan kemampuannya. Merujuk studi US National Library of Medicine, 82% penduduk mengalami Imposter Syndrom pada beberapa fase kehidupannya. Data Statistik dari "2019 Imposter Syndrome Study" juga mengungkap, satu dari dua wanita mengalami Imposter Syndrom setiap hari atau secara berkala. Ini membuktikan fakta bahwa kaum wanita kerap meragukan kemampuannya sendiri dengan menganggap dirinya sebagai pembohong dan meremehkan pengalaman dan keahlian pribadi.
Kendati marak dijumpai pada masyarakat luas, namun hal tersebut masih terbilang jarang dibahas di Asia, khususnya di Indonesia. Oleh karena itu, melalui kampanye #RealDeal ini, P&G membahasnya melalui film pendek “Vimeo”.
Film pendek ini mengisahkan kisah nyata dari seorang pebisnis asal Singapura, Yeo Wan Qing, yakni sosok pendiri perusahaan yang bermisi sosial, Hatch. Yeo Wan Qing, mengatasi Imposter Syndrom setelah mengambil langkah berani untuk bersikap terbuka dengan orang-orang terdekatnya dan membahas segala kendala yang ditemuinya.
Melalui film pendek ini, P&G berinisiatif untuk turut memberikan pemahaman dan dukungan, khususnya bagi para wanita Indonesia yang mengalami sindrom tersebut. P&G juga mengajak mereka untuk terus percaya diri serta meyakinkan mereka bahwa mereka tidak berjalan sendirian.
Dipaparkan Alexandra Vogler, E-commerce Senior Director Asia Pasifik, Timur Tengah & Afrika P&G, "P&G sangat berkomitmen terhadap kesetaraan dan inklusi. Lewat kampanye ini, kami ingin mengulas berbagai pergulatan wanita yang mengalami sindrom penyemu. Kisah-kisah mereka tak begitu banyak diketahui publik. Melalui film pendek ini, kami ingin menginspirasi masyarakat supaya mulai membahas Imposter Syndrom, dan mendukung orang-orang yang mengalaminya."
Selain melalui film pendek, kampanye P&G juga akan hadir di Lazada, tepatnya di lima negara Asia Tenggara, yakni Thailand, Filipina, Singapura, Indonesia, dan Vietnam. Kampanye dihadirkan pada bulan Mei dan Juni. Sejumlah program eksklusif akan hadir dan melibatkan sejumlah produk unggulan P&G seperti Olay, Pantene, dan Oral-B. Sementara itu, kampanye #RealDeal P&G di Indonesia berlangsung di platform e-commerce Lazada pada 31 Mei, dengan tawaran diskon ekslusif hingga 50% dan voucher spesial senilai Rp 165.000.