Layanan Logistik Herbalife pun Mengusung Gaya Hidup Sehat

Komitmen Herbalife dalam mengkampanyekan corporate value-nya, yakni gaya hidup aktif dan sehat, tidak hanya diwujudkan lewat aktivasi pemasaran online maupun offline. Perusahaan penyedia nutrisi global yang berbasis di Amerika Serikat itu juga membuktikan komitmennya lewat layanan logistik yang mengusung gaya hidup aktif dan sehat.

herbalife

Tepat hari ini (16/12), di Jakarta, Herbalife menggandeng PT Wahana Multi Selaras—selaku penyedia layanan WestBike Messenger Service—untuk melakukan penandatanganan memorandum of understanding (MoU) layanan pengiriman barang. Penandatanganan MoU ini dilakukan oleh Director and Country General Manager Herbalife Indonesia Andam Dewi dan Founder sekaligus Chief Operating Officer WestBike Messenger Service Hendi Rachmat.

Dikatakan Andam Dewi, “Kerja sama ini merupakan bentuk dukungan perusahaan dalam mengkampanyekan gaya hidup aktif dan sehat. Artinya, selain dapat mengurangi kemacetan di Jakarta, perusahaan juga berkontribusi dalam menciptakan lingkungan yang lebih bersih serta mengurangi jejak karbon emisi di Indonesia. Sebab, kami menggunakan sepeda, sebagai moda transportasi yang ramah lingkungan, dalam pengiriman dokumen maupun barang.”

Melalui sinergi tersebut, lanjut Andam Dewi, WestBike Messenger Service akan menyediakan layanan pengiriman dokumen dan barang Herbalife secara efisien di waktu sibuk kemacetan Jakarta. Pengiriman dokumen akan sampai di tangan penerima pada hari yang sama setiap harinya dengan hanya menggunakan sepeda sebagai moda transportasinya.

Langkah inovatif yang dilakukan Herbalife cukup dimaklumi. Mengingat, merujuk Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, sektor transportasi berkontribusi sebesar 70 hingga 80 persen terhadap polusi udara di ruang terbuka di Indonesia pada tahun 2015. Untuk itu, Kementerian Lingkungan Hidup Republik Indonesia pada paparan Evaluasi Mutu Udara Perkotaan 2015 telah menyatakan bahwa sumber emisi kota dari sektor transportasi bisa ditekan dengan meningkatkan layanan transportasi umum, menyediakan sarana pedestrian, dan angkutan ramah lingkungan seperti sepeda.

“Kerja sama layanan logistik dengan menggunakan moda transportasi ramah lingkungan ini juga sejalan dengan komitmen kami untuk terus mendorong gaya hidup sehat dan aktif melalui olahraga dan asupan nutrisi yang tepat. Kami ingin mempopulerkan penggunaan sepeda sebagai moda transportasi di masyarakat, terutama untuk mengurangi kemacetan dan mengurangi emisi gas buang di kawasan perkotaan,” tutup Andam Dewi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)