Marketing Strategy

Wings Lancarkan Strategi Sport Marketing untuk Isoplus

 

Ditambahkan Gabriella da Silva, Public Relations Manager Wings Group, melalui coaching clinic, Isoplus juga ingin mengkomunikasikan nilai-nilai dari Isoplus, yakni Be My Self. Pada kegiatan coaching clinic itu, Isoplus ingin menularkan semangat menjadi diri sendiri serta kecintaan bermain volley terhadap siswa sekolah menengah, yang notabene target market Isoplus.

 

“Di sini, kami mengajak mereka untuk memahami bahwa volley itu permainan tim yang di dalamnya butuh kerja sama. Tidak mungkin semua pemain ingin jadi si pencetak poin, karena masih banyak posisi lain yang sesuai kemampuan setiap orang yang juga bermanfaat di dalam kelompok. Melalui coaching clinic ini, kami berharap siswa-siswi dapat menjadi diri sendiri dan sadar akan potensi dalam dirinya. Termasuk, mengetahui posisi dasar volley yang cocok dengan dirinya,” ungkap Gabriella.

 

Tak hanya coaching clinic, Isoplus juga memanfaatkan fan base media sosial Surabaya Bhayangkara Samator, yang jumlahnya mencapai 27 ribu lebih. “Di Palembang, kami menggelar meet and greet fan base dengan para pemain Bhayangkara Samator,” tutur Sastra, yang menyebutkan tahun lalu pertumbuhan Isoplus di atas pertumbuhan pasar isotonik, yakni 8-9%

 

Sementara itu, di Malang, Isoplus tengah bersiap menggelar kontes foto di media digital dan media sosial. Para pemenang atau foto terbaik, lanjut Sastra, berhak berjumpa secara eksklusif dengan para pemain Surabaya Bhayangkara Samator.

 

Diakui Sastra, kegiatan Isoplus dengan para siswa tak berhenti pada coaching clinic. Ke depannya, kami akan menindaklanjuti lewat berbagai program yang cocok dengan masing-masing sekolah. Misalnya, lewat mini event berupa kompetisi volley antarsekolah. “Tentu saja, pertimbangan seperti apakah wilayahnya terhitung potensial untuk Isoplus, hingga apakah ada acara yang tepat yang dapat dijadikan kanal komunikasi bagi Isoplus,” ucapnya.

 

Selain even olahraga akbar, diakui Sastra, Isoplus juga melancarkan gerilya ke berbagai pelosok Tanah Air dengan mensponsori kegiatan Jalan Sehat atau Senam Sehat di tingkat RT maupun RW. “Event kecil yang sifatnya lokal itu dilakukan untuk membangun brand awareness dari Isoplus. Event seperti itu rutin kami lakukan sejak awal hingga ke depannya di berbagai kota di Tanah Air,” ujarnya.

 

Ke depan, akan ada cabang olahraga lainnya yang siap dijadikan “kendaraan” komunikasi Isoplus. Asalkan, ditegaskan Sastra, cabang olahraga tersebut memiliki sejumlah kriteria yang telah ditetapkan Isoplus. Yakni, cabang olahraga yang diplilih disukai dan popular, sesuai dengan brand image Isoplus, dan dapat men-deliver value brand Be My Self milik Isoplus. “Tentu saja, dalam mengemas sport marketing ini, kami dapat memanfaatkan fan base,” tutupnya.

Page: 1 2Lihat Semua

Dwi Wulandari

Recent Posts

ALAND Rambah Indonesia, Resmikan Gerai Perdana

MIX.co.id – ÅLAND, gerai fesyen multi merk karya desainer Korea Selatan, ekspansi ke Indonesia dengan…

1 day ago

Strategi SCGP Perkuat Pertumbuhan Bisnis di ASEAN

MIX.co.id - Penyedia solusi kemasan konsumen multinasional SCGP, yang juga bagian dari Grup Perusahaan SCG,…

1 day ago

Julo Berhasil Ungguli Perusahaan-Perusahaan Fintech di Asia Pasifik

MIX.co.id - Julo Teknologi Finansial berhasil meraih tiga penghargaan di ajang Asia FinTech Awards 2024,…

2 days ago

Nippon Paint Partisipasi dalam Pemeliharaan Infrastruktur Bangunan Milik TNI AD

MIX.co.id - Nippon Paint turut berpartisipasi dalam pemeliharaan infrastruktur bangunan, melalui pengecatan bangunan milik TNI…

2 days ago

Coway Lanjutkan Kolaborasi dengan ITB di Sektor Pengolahan Air

MIX.co.id - Perusahaan pemurni air dan udara nomor satu Korea Selatan, Coway, kembali menggandeng ITB…

2 days ago

Coca-Cola Luncurkan Kemasan Edisi Terbatas dengan Karakter Marvel

MIX.co.id - Coca-Cola berkolaborasi dengan Marvel (karakter keluaran Disney) meluncurkan Coca-Cola x Marvel: The Heroes.…

2 days ago