Aplikasi Merchant BCA Hadir untuk Dukung Bisnis UMKM

MIX.co.id – PT Bank Central Asia Tbk. berkomitmen mendukung ekosistem pelaku bisnis di Tanah Air.

Komitmen tersebut dielaborasikan dengan meluncurkan aplikasi Merchant BCA, yakni aplikasi yang dirancang untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala, termasuk Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).

Aplikasi Merchant BCA merupakan sarana komprehensif bagi mitra merchant untuk menyederhanakan transaksi keuangan, meningkatkan efisiensi operasional, dan mendukung pertumbuhan bisnis.

Wakil Presiden Direktur BCA Armand W. Hartono menyampaikan, aplikasi Merchant BCA adalah bukti komitmen perusahaan untuk menyediakan solusi terdepan yang memenuhi kebutuhan pengusaha atau mitra merchant yang terus berkembang.

“Dengan kehadiran aplikasi merchant BCA, kami berharap dapat berkontribusi bagi pengembangan dan pemberdayaan mitra merchant, termasuk UMKM di Indonesia," ujarnya di acara peluncuran, Sabtu (2/3), di ICE BSD, Tangerang, bersamaan dengan penyelenggaraan BCA Expoversary.

Fitur-fitur yang menjadi unggulan dari aplikasi Merchant BCA antara lain Merchant Care yang memberikan informasi dan solusi terkait EDC atau QRIS selama 24 jam dalam 7 hari penuh.

Memudahkan merchant untuk mengajukan pelaporan kendala melalui aplikasi, untuk kemudian ditindaklanjuti oleh BCA.

Fitur Manajemen User, memberikan keleluasaan mengatur hak akses untuk kebutuhan berbagai fungsi user, mulai dari super admin (owner), admin, finance, hingga hak akses untuk user kasir.

Kemudian, fitur Real-time Notifikasi Transaksi untuk mengelola transaksi keuangan dengan lancar, seperti cek transaksi EDC BCA & QRIS dan pemantauan pendapatan secara real-time serta fitur Pengajuan EDC atau QRIS Statis yang memberikan kenyamanan dan kemudahan bagi mitra merchant untuk memperoleh perangkat transaksi.

Mitra merchant yang tertarik untuk memanfaatkan keuntungan dari aplikasi Merchant BCA dapat mengunduh aplikasi tersebut melalui Google PlayStore, Appstore atau melalui bca.id/merchantbca.

Selain aplikasi merchant BCA ini, timpal Direktur BCA Santoso, pihaknya juga menyediakan beragam solusi perbankan dan kredit yang memungkinkan UMKM dan pengusaha lokal untuk tumbuh dan berkembang bersama BCA, misalnya EDC dengan fitur touch screen hingga program BCA Bangga Lokal.

BCA juga memiliki program cashback MDR 100% yang dapat dinikmati oleh merchant individu dalam kategori usaha mikro.

Program ini berlaku untuk merchant baru maupun merchant eksisting yang aktif menggunakan aplikasi Merchant BCA. ()

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)