Menjawab kebutuhan konsumen perkantoran yang memiliki kebiasaan menggelar pertemuan bisnis sekaligus makan bersama relasi, D'Cost Group menghadirkan D'Cost ViP pada awal April 2013. Menyasar kelas menengah atas, terutama segmen perkantoran, gerai pertama D'Cost ViP dihadirkan di kawasan perkantoran di daerah Abdul Muis, Jakarta Pusat--yang notabene banyak tersedia kantor kementerian di sana.
Hari ini (10/4), D'Cost resmi membuka gerai terbarunya, D'Cost ViP, yang menyasar segmen perkantoran.
Dijelaskan Eka Agus Rachman, GM Marketing, Promotion, & Public Relations D'Cost Group, "Kami melihat ada potensi market di segmen perkantoran, yang membutuhkan tempat yang nyaman dan eksklusif untuk meeting sekaligus makan bersama relasi. Untuk itu, kami meluncurkan D'Cost ViP."
Berbeda dengan D'Cost Seafood ataupun D'Cost Quick, D'Cost ViP memiliki empat ruang ViP, yang masing-masing dapat menampung 20 tamu di lantai atas. Demi kenyamanan para tamu, setiap ruang ViP juga disediakan toilet dan ruang sholat. "Menu D'Cost ViP juga berbeda. Selain tersaji menu-menu yang ada di D'Cost Seafood, kami juga menghadirkan menu Lobster, Udang Jumbo, Salmon Jumbo, Kepiting Jumbo, yang notabene tidak ada di D'Cost Seafood," lanjut Eka.
Hingga akhir tahun 2013 ini, rencananya akan ada beberapa gerai D'Cost ViP yang akan dibuka. "Lokasinya sedang kami jajaki. Yang jelas, kami akan pilih lokasi perkantoran di daerah segitiga emas," tutur Eka, yang menyebutkan untuk mengkomunikasikan D'Cost ViP, tim D'Cost menyebar brosur di daerah perkantoran plus menggelar promo unik 'Up To You Price' setiap Rabu di bulan April 2013.