MIX.co.id - Pandemi telah mengubah perilaku masyarakat Indonesia menuju digitalisasi. Hal itu ditandai dengan hampir semua kegiatan dilakukan melalui platform digital. Mulai dari belajar, bekerja, berbelanja, hingga mengkonsumsi hiburan.
Meningkatnya digital behavior di Indonesia menjadi latar belakang diluncurkannya produk asuransi kesehatan perorangan (ritel) dari Asuransi Astra “Garda Healthtech”. Resmi diluncukan pada hari ini (29/9) secara virtual, produk baru ini merupakan hasil kolaborasi Asuransi Astra dan Halodoc, yang diharapkan menjadi pilihan terpercaya masyarakat untuk memenuhi kebutuhan perlindungan kesehatan.
Dijelaskan Suparno Djasmin, Director-In-Charge Astra Financial & Logistic, "Pada era industri 4.0 seperti saat ini, pengembangan aset-aset digital penting untuk konsisten dilakukan sembari menjajaki pertumbuhan bisnis secara nonorganik. Namun, kunci dari pengembangan setiap aset digital, dalam hal ini Garda Healthtech adalah pelanggan. Kami ingin memberikan pengalaman yang mudah dan nyaman, yakni sebuah layanan yang seamless khususnya di bidang layanan kesehatan."
Garda Healthtech hadir dalam tiga paket perlindungan yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan perlindungan kesehatan masyarakat, yakni paket Fit, Classy, dan Ultima, dengan harga mulai dari Rp 500 ribu sampai Rp 1,2 juta.
"Dengan proses pembelian secara digital yang mudah melalui platform Halodoc, serta harga yang terjangkau, kami harap Garda Healthtech mampu menjadi solusi perlindungan kesehatan yang dapat diandalkan,” ujar Rudy Chen, CEO Asuransi Astra, yang menyebutkan, saat ini Asuransi Astra sudah memiliki 3,5 juta pelanggan.
Sementara itu, menurut Jonathan Sudharta, CEO Halodoc, Garda Healthtech merupakan kolaborasi dua perusahaan karya anak negeri. "Menjadi kebanggaan tersendiri bagi kami di Halodoc untuk dapat berkolaborasi dengan perusahaan asuransi yang sangat berpengalaman seperti Asuransi Astra. Semoga produk ini dapat diterima dengan baik oleh masyarakat," ucapnya.
Diakui Suparno, Asuransi Astra optimis produk ini akan direspon positif oleh pasar, karena selain menawarkan kemudahan, Garda Healthtech juga menawarkan harga yang terjangkau. "Peluncuran produk baru ini juga sebagai upaya kami untuk melakukan literasi finansial atau literasi asuransi," ujarnya, yang menyebutkan dipilihnya Halodoc sebagai mitra karena memiliki kesamaan misi, yakni senantiasa memberikan pelayanan yang terbaik bagi pelanggan.
Sebelumnya, tahun 2008, Asuransi Astra sudah memiliki produk kesehatan Garda Medika yang menyasar pasar korporasi. Berbeda dengan Garda Medika yang sifatnya offline, dikatakan Rudy, Garda Healthtech menawarkan pengalaman online dan offline, mulai dari konsultasi dengna dokter secara online, membeli obat secara online, hingga bertemu dengan dokter secara offline jika memang dibutuhkan.
Dalam rangkaian peluncuran ini, Asuransi Astra menawarkan harga spesial Rp 299.000, untuk perlindungan kesehatan setahun bagi pembelian polis Garda Healthtech sepanjang periode 29 September – 5 Oktober 2021.