MIX.co.id – Perusahaan industri farmasi PT Darya-Varia Laboratoria Tbk (Darya-Varia) mengedukasi masyarakat melalui produk-produk unggulan. Salah satunya Natur-E, suplemen vitamin E dari bahan alami untuk dukung daya tahan tubuh tetap optimal di tengah pandemi.
Cara utama untuk melindungi diri dari penyakit adalah dengan memiliki daya tahan tubuh atau sistem imunitas yang kuat. “Daya tahan tubuh atau sistem imunitas merupakan garda pertahanan pertama dari berbagai virus yang menyerang tubuh,” ungkap Prasna Pramita, Dokter Spesialis Penyakit Dalam, pada acara konferensi pers virtual bertajuk “Nyaman Beraktivitas di Tengah Varian Omicron” pada Rabu (16/2).
Apabila asupan nutrisi kurang seimbang dalam mengoptimalkan sistem kekebalan tubuh, mengonsumsi suplemen yang tepat bisa menjadi solusi dalam menjaga kondisi tubuh, dan juga sel-sel yang berperan menjaganya. “Dari beberapa penelitian, vitamin E berperan penting dalam mengoptimalkan kondisi B-Cell dan T-Cell,” imbuhnya.
Sementara Widya Wulandari, Brand Manager Natur-E, menjelaskan bahwa Natur-E adalah suplemen vitamin E yang dibuat dari bahan alami seperti ekstrak biji bunga matahari serta bahan-bahan alami lainnya yang berfungsi sebagai antioksidan di antaranya astaxanthin dan glutathione.
Natur-E memiliki empat varian yaitu, Natur-E 100 (100 IU) yang dianjurkan untuk dikonsumsi kelompok usia di bawah 25 tahun; Natur-E 300 IU untuk usia 25 tahun ke atas, dan/atau yang memiliki gaya hidup sangat aktif dan banyak melakukan kegiatan di luar ruangan.
Kemudian Natur-E Advanced (100 IU + Astaxanthin): mengandung Vitamin E 100 IU, likopen 1,8 mg, dan astaxanthin 2 mg yang diperuntukkan bagi perempuan usia 35 tahun ke atas; dan Natur-E White (20 IU and Glutathione) yang dapat membantu untuk memelihara kesehatan kulit yang cenderung kusam serta dapat dikonsumsi oleh kelompok usia mulai 20 tahun ke atas.
“Kami berharap Natur-E dapat melengkapi asupan nutrisi harian yang dibutuhkan oleh keluarga Indonesia,” tandasnya. ()