MIX.co.id - Downy dari P&G Indonesia menghadirkan kampanye digital “Downy Spesial Ramadan – The Power of a Hug”, yang ditayangkan melalui platform Youtube. Melalui kampanye ini, Downy menyuguhkan kisah mengharukan dari sebuah keluarga ,yang akhirnya bisa berkumpul kembali pada hari Raya dan saling berpelukan untuk melepas rindu dan mengenang semua momen bersama.
“Terharu banget liat video ini, karena aku pun merasakan bahwa setiap pelukan itu sangat powerful, apalagi pelukan dari orang-orang tersayang. Jadi rindu pengen langsung ketemu dan berpelukan lagi bareng keluarga di lebaran tahun ini. Peluk erat orang tersayang kalian di momen Ramadan dan hari Raya kali ini, tentunya tetap mengikuti protokol Kesehatan, ya,” ungkap Pevita Pierce, Brand Ambassador Downy Indonesia.
Ditambahkan Mista Kurniawan, Brand Director P&G Fabric Care Indonesia, tahun ini, Downy ingin ikut merayakan Ramadan dan hari Raya yang berbeda. “Melalui video Youtube ini, kami ingin menyampaikan rasa haru dan rindu ketika bertemu, berkumpul, dan berpelukan dengan orang-orang tersayang, tentunya dengan tetap mengikuti protokol kesehatan,” ucapnya.
Melengkapi kampanye Downy Special Ramadan ini, Downy memperkenalkan Downy Parfum Collection dengan keharuman tahan lama. Produk ini tersedia dengan beragam varian seperti Mystique, Passion, Daring, Sweetheart, dan Allure.
“Pada momen ini Downy Parfum Collection hadir dan menjadi pilihan yang tepat untuk menemani keluarga-keluarga di Indonesia dalam memberi kesan terbaik di bulan yang baik,” pungkasnya.