English 1 didukung 200 pengajar internasional, yang bekerja sama dengan pengajar lokal yang berpengalaman. “Pendekatan kolaboratif ini memastikan murid mendapatkan manfaat dari lingkungan pembelajaran yang efektif dan beragam,” ucap Director of Operations English 1, Christopher Lloyd.
Perjalanan rebranding ini didukung oleh dua kampanye utama: “Say Hello to the Future” yang diluncurkan selama fase pra-peresmian, serta #HelloEnglish 1 yang menjadi penanda hari peluncuran resmi.
Dijelaskan Rhea, kampanye “Say Hello to the Future” dan #HelloEnglish1 mengajak orang tua untuk membekali anak sejak dini dengan skill penting yang akan relevan di masa depan.
Ia menyoroti pentingnya kesiapan anak-anak menghadapi masa depan global, di mana kemampuan berbahasa Inggris menjadi bekal utama.
Saat ini English 1 memiliki 106 center di seluruh Indonesia, dengan lebih dari 85 ribu murid aktif.
Agar tetap relevan dengan perkembangan teknologi dan metode pendidikan terkini, tim akademik secara berkala melakukan penyempurnaan. Tahun 2024 misalnya, tim akademik sukses meluncurkan Frontrunner 2.0 (program yang dirancang khusus untuk murid berusia 15 hingga 18 tahun).
“Tahun ini, tim produk dan konten kami sedang mengembangkan versi terbaru dari High Flyers, program favorit untuk anak usia 7 hingga 9 tahun,” tandas Christopher Lloyd. ()