Gelar Kampanye "Move Her Mind", Asics Tunjuk Lima Move Her Mind Ambassadors

MIX.co.id - Asics resmi merilis inisiatif "Move Her Mind" pada awal tahun ini dan mengumumkan partisipasinya dalam Sydney Marathon 2024. Inisiatif itu berangkat dari hasil riset global Asics mengenai sedikitnya jumlah perempuan yang berolahraga di dunia, termasuk Indonesia.

Dalam penelitian Asics Global tersebut, ditemukan bahwa 45% perempuan di dunia merasa kurang percaya diri untuk berolahraga secara mandiri, sedangkan di Indonesia hanya 31% perempuan yang berolahraga.

Masih berdasarkan temuan riset global Asics tersebut, dijumpai fakta bahwa salah satu faktor terbesar yang menyebabkan perempuan tidak berolahraga adalah karena mereka merasa memerlukan dukungan dari orang lain untuk memulainya dan tetap konsisten dalam berolahraga.

Untuk menjawab tantangan itu, Asics meluncurkan kampanye "Move Her Mind" yang diharapkan dapat memberikan motivasi, inspirasi, dan dukungan kepada semua perempuan agar lebih aktif dan percaya diri. Asics Indonesia juga akan mengirimkan lima Move Her Mind Ambassadors dengan berbagai latar belakang untuk menyuarakan kampanye global "Move Her Mind".

Dituturkan Sota Fukushima, President Director Asics Indonesia, pada hari ini (9/9), di Jakarta, “Kami sangat senang ASICS dapat berpartisipasi untuk mengikuti Sydney Marathon 2024. Pada tahun ini juga, kami menyertakan lima Move Her Mind Ambassador Indonesia yang berdedikasi untuk berolahraga di tengah kesibukan mereka. Hal ini juga merupakan bentuk komitmen Asics Indonesia dalam menyuarakan kampanye Move Her Mind."

Lebih jauh ia menerangkan, Asics juga ingin mengajak seluruh perempuan Indonesia agar dapat menyempatkan waktu untuk berolahraga. "Inisiatif ini bertujuan untuk menginspirasi perempuan di Indonesia agar lebih aktif dalam berolahraga, menciptakan komunitas yang mendukung, serta merayakan kekuatan keberagaman," lanjutnya.

Sementara itu, kelima pelari itu dipilih karena dedikasi mereka terhadap olahraga, semangat mereka dalam mengatasi tantangan, dan kemampuan mereka untuk menjadi inspirasi bagi perempuan lainnya. Melalui partisipasi mereka di Sydney Marathon 2024, Asics berharap dapat menginspirasi dan mengajak lebih banyak perempuan Indonesia untuk bergerak dan mencapai potensi terbaik mereka.

Kelima sosok terpilih itu adalah Sheryl Sheinafia, Musisi dan Influencer; Meiske Sandra, Trainer; Sherly Nazer, seorang ibu rumah tangga; Monica Felicia, Entrepreneur; dan Maitri Widyakirana, perwakilan Asics Indonesia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)