Demi memenuhi kebutuhan pelanggan--termasuk pelanggan yang bertransaksi di media online--PT Royal Express Indonesia (REX Kiriman Express) bersinergi dengan perusahaan e-Commerce terbesar di Indonesia Tokopedia pada hari ini (22/5). Kerja sama keduanya terkait layanan kargo atau pengiriman barang dalam jumlah besar di atas 10 Kg yang dibeli lewat Tokopedia.
Melalui sinergi tersebut, perusahaan yang bergerak di bidang jasa pengiriman lebih dari 10 tahun itu menawarkan layanan terbarunya, REX-10 bagi para pengguna Tokopedia. Dikatakan Arnold Jaguar Limasnax, Presiden Direktur REX Kiriman Express, “Layanan REX-10 merupakan yang terbaru dari kami dan diluncurkan pertama kali di Tokopedia. Layanan baru ini diitujukan untuk mempermudah pengiriman produk bervolume besar yang dijual oleh para online seller.”
Ditambahkan Arnold, layanan tersebut tentu saja didukung SDM (Sumber Daya manusia) yang handal dan jaringan armada yang memadai. "RX selalu berupaya memenuhi semua kebutuhan pelanggan dengan sebaik-baiknya. “Kepuasan pelanggan adalah prioritas kami,” imbuhnya.
Sementara itu, diungkapkan COO Tokopedia Leontinus Alpha Edison, banyak sekali nilai tambah untuk Toppers (sebutan untuk para pengguna Tokopedia) dengan bergabungnya REX dalam jajaran logistik yang terhubung dengan Tokopedia. “Mulai dari fasilitas gratis jemput di tempat, fitur real time tracking, hingga biaya pengiriman yang murah namun tetap aman. Sederet kelebihan ini tentu akan mempermudah penjual maupun pembeli dalam melakukan transaksi produk terutama yang bervolume besar,” tuturnya.