Dynabook Singapore Pte. Ltd--yang sebelumnya bernama Toshiba Client Solutions Asia Pte. Ltd--resmi merilis tiga laptop anyarnya, Dynabook Portégé X30, Dynabook Tecra X40, dan Dynabook Portégé A30. Diluncurkan pada pertengahan Juli ini (16/7), bersamaan dengan dirilisnya tiga laptop baru itu, Dynabook juga menghadirkan sebuah Dock USB-C. Keempatnya menyasar kelas profesional.
Dikatakan Wong Wai Meng, Asisten General Manajer Product Strategy for Mobile Computing Solutions, Device & IoT Dynabook Singapore Pte. Ltd, "Kami telah berevolusi. Dan, keempat produk ini menjadi contoh sempurna dari arah yang direncanakan perusahaan untuk produk Dynabook."
Lebih lanjut ia menerangkan, Seri X baru ini beserta Portégé A30 yang telah dirancang ulang, akan mendorong komputasi mobile menjadi solusi performa tinggi dalam bentuk yang lebih tipis dan lebih ringan. "Sedangkan USB-C Dock menunjukkan pemahaman kami tentang konektivitas profesional dan kebutuhan ekspansi mobile masa kini," ucapnya.
Sementara itu, Portégé X30 yang berukuran 13,3 inci dan Tecra X40 dengan ukuran 14-inci adalah bagian dari jajaran laptop premium B2B Dynabook yang memiliki berbagai peningkatan pada prosesor, konektivitas, kemampuan instant on/off, dan teknologi pendingin.
Deretan laptop profesional ini dilengkapi prosesor Intel® Core Generasi ke-8 terbaru, sehingga memiliki kinerja dan kecepatan konektivitas tinggi. Dengan layar selebar 13,3 inci, tebal hanya 15,9 mm1 dengan berat 1,05kg2, Portégé X30 menjadi laptop Seri X Dynabook paling ringan saat ini. "Sementara dengan layar 14 incinya, Tecra X40 merupakan laptop yang mudah dibawa-bawa, dengan tebal hanya 16,9mm dan bobot 1,25kg," jelasnya.
Adapun Dynabook mendesain ulang Portégé A30 dengan layar 13,3 inci dan menjadikannya laptop Seri A yang paling tipis dan paling ringan. Dilengkapi prosesor Intel® Quad Core Generasi 8 dan Windows 10 Pro, Portégé A30 memungkinkan integrasi ke dalam infrastruktur perusahaan mana pun. Dynabook memperkuat laptop A Series ini dengan elemen keamanan termasuk BIOS, TPM 2.0 dan pembaca kartu pintar (smart card) opsional. "Laptop ini ideal untuk bisnis kecil dan menengah," tutupnya.