MIX.co.id - Demi mendorong akses digitalisasi finansial bagi pelaku bisnis dan konsumen di seluruh Indonesia, layanan pembayaran digital ShopeePaybulan telah meluncurkan buku panduan UMKM (Usaha Mikro Kecil Menengah) berjudul “Bisnis Bangkit Bersama ShopeePay”. Buku panduan gratis tersebut merupakan hasil kolaborasi ShopeePay bersama ukmindonesia.id, sebuah portal edukasi pengembangan UMKM persembahan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia (FEB UI) dan Lembaga Penyelidikan Ekonomi dan Masyarakat (LPEM) FEB UI.
Guna mengedukasi pelaku UMKM tentang sejumlah topik yang tertuang dalam buku panduan tersebut, ShopeePay menggelar diskusi virtual melalui kanal Instagramnya, Mei ini (25/5). Pada kesempatan itu, ShopeePay menghadirkan Nova Dewi selaku Founder Suwe Ora Jamu dan Giorrando Grissandy selaku Co-Founder agensi marketing Garis Temu. Keduanya juga turut berkolaborasi dalam penyusunan buku panduan UMKM tersebut.
Dituturkan Nova Dewi, riset pasar adalah kunci dari penentuan harga jual produk yang tepat yang wajib dilakukan oleh setiap pelaku bisnis saat memulai usaha atau memperkenalkan produk baru ke pasar. “Riset pasar sangat membantu dalam berbagai informasi mengenai kompetitor yang sudah lebih dulu hadir di pasar, sehingga harus dilakukan oleh pelaku UMKM saat memperhitungkan harga jual suatu produk. Harga produk yang telah ditetapkan oleh kompetitor bisa memberikan gambaran mengenai letak kedudukan produk kita di pasar nantinya. Setelah mengetahui harga yang umum untuk suatu produk, bisa dipertimbangkan apabila ingin memberikan harga premium yang lebih tinggi, atau bersaing dengan harga yang lebih rendah atau sepadan,” ungkapnya.
Sementara itu, Giorrando Grissandy menerangkan cara promosi yang paling efektif. “Digital marketing berkaitan langsung dengan konten digital untuk mempromosikan suatu jasa atau produk. Oleh karena itu, diperlukan pengetahuan mengenai tipe konten yang disukai oleh target pasar kita, dan kita bisa mulai mencoba mengambil perhatian mereka dengan cara tersebut,” ucapnya.
Kedua topik tersebut juga dibahas secara mendalam pada buku panduan UMKM ShopeePay yang dapat diunduh secara gratis melalui situs resmi ShopeePay di bawah program Semangat UMKM Lokal.
Shopee terus berkomitmen untuk menjadi kawan dari perjalanan jutaan UMKM di Indonesia. Selain meluncurkan buku panduan, Shopee juga fokus untuk meningkatkan keterampilan digital UMKM lokal melalui program, seperti Bimbel Shopee dan Kampus UMKM Shopee yang kini telah hadir pada 9 kota di Indonesia. Puluhan ribu UMKM lokal telah dilatih dalam program ini dan dapat berdaya bagi komunitas sekitar mereka.