JIP dan Universitas Telkom Berkokaborasi demi Akselerasi Transformasi Digital

MIX.co.id - PT Jakarta Infrastruktur Propertindo (JIP) resmi berkolaborasi dengan Universitas Telkom. Kolaborasi itu ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman antara keduanya pada akhir Februari ini.


Anak usaha dari Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) PT Jakarta Propertindo (Jakpro) Perseroda yang bergerak di bidang teknologi informasi, komunikasi, dan telekomunikasi itu bersama Universitas Telkom akan menghadirkan terobosan teknologi dalam mendukung tri dharma perguruan tinggi serta akselerasi transformasi digital teknologi, informasi, komunikasi.

Dituturkan Direktur Utama JIP Araf Anbiya, sebagai perusahaan yang bergerak di bidang Infrastruktur telekomunikasi, Tower, Sarana Jaringan Utilitas Terpadu (SJUT), Micro Cell Pole (MCP), Information and Communication Technologies (ICT) dan Bisnis Digital, JIP memiliki komitmen untuk turut memperkuat ekosistem Telco dan ICT Indonesia sekaligus berkontribusi dalam akselerasi transformasi digital dan penyelenggaraan akademis di Indonesia.

Dia berharap kerja sama tersebut dapat memberikan kontribusi positif tidak hanya dari segi bisnis, namun juga terhadap penyelenggaraan akademis perguruan tinggi. Dengan demikian, dapat mendorong munculnya sumber daya yang siap bersaing dalam bisnis digital dan industri telekomunikasi di Indonesia maupun global.

"Kami memiliki tenaga ahli ataupun para praktisi yang memang telah berpengalaman dan berkompetensi, sehingga kita harapkan bisa terjalin suatu sinergi pertukaran informasi untuk memperkuat pendidikan dari sisi praktis," lanjutnya.

Ditambahkan Rektor Telkom University, Prof. Dr. Adiwijaya, S.Si., M.Si, ”Kami berharap beragam kerja sama di bidang akademis, Kolaborasi Riset, Pengembangan Produk Inovasi, dan Pengabdian Masyarakat (CSR) itu dapat segera kita implementasikan. Sebagai kampus yang unggul di bidang ICT, relevansi antara JIP dan Tel-U cukup erat. Dengan demikian, beragam kontribusi bagi negeri, terkait akselerasi transformasi digital teknologi, informasi, komunikasi, dapat kita berikan sebaik mungkin."

Adapun ruang lingkup kerja sama lainnya meliputi pelaksanaan program-program kegiatan bidang penidikan, penelitian, dan pemberdayaan sumber daya manusia demi mendukung pembangunan dan pendidikan di Indonesia. Sementara, ruang lingkup secara bisnis meliputi penempatan infrastruktur telekomunikasi dan jaringannya dan potensi kerja sama terkait bisnis Internet of Things (IoT).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)