MIX.co.id – Platform TikTok menjadi destinasi bagi komunitas untuk membagikan dan menemukan informasi menarik seputar destinasi wisata serta tempat bersejarah yang ada di Indonesia.
Konten-konten yang tersedia di TikTok tidak hanya berhasil membagikan cerita menarik di balik suatu destinasi bersejarah, tetapi juga bisa mempromosikan pariwisata dan usaha lokal dari tempat-tempat yang dikunjungi oleh para kreator.
Salah satunya kreator TikTok dan traveler, Maria Sembiring (@maria.oldiest) yang giat membagikan sejarah unik dari tempat-tempat tersebut kepada komunitas TikTok.
Melalui konten-kontennya, ia mengajak lebih banyak orang untuk menjelajah waktu dan melihat suatu tempat dari kacamata yang berbeda. Bahkan, konten yang dibuatnya ternyata mendorong orang untuk lebih tertarik mengunjungi museum dan tempat-tempat bersejarah, termasuk toko-toko lawas.
“Banyak pengunjung museum yang mengatakan mereka datang karena terinspirasi oleh video yang saya buat," ujarnya.
"Melalui video yang saya posting di TikTok, toko-toko tua menjadi ramai dikunjungi kembali, memberikan kehidupan baru bagi mereka,"imbuh Maria dalam keterangan pers, Rabu (4/9), di Jakarta.
Untuk mengemas cerita dari tempat-tempat bersejarah jadi konten yang menarik di TikTok, Maria memberikan kiat-kiatnya.
Pertama, sorot elemen cerita menarik untuk memancing audiens. Dalam proses kreatifnya, ia selalu berusaha mencari elemen menarik dalam cerita suatu tempat agar dapat memancing rasa penasaran
.
Penting bagi audiens untuk mendapatkan informasi sejelas mungkin tentang lokasi bersejarah. Karenanya, ia berusaha untuk memastikan agar kontennya dapat menarik perhatian audiens di delapan detik pertama melalui trivia, anekdot yang menarik, atau elemen kejutan lain agar penonton ingin terus mengikuti ceritanya sampai akhir.
"Sejarah mungkin terkesan membosankan bagi sebagian orang, tetapi jika saya menggabungkannya dengan cerita yang modern, hal ini dapat lebih mudah menarik perhatian penonton," jelas Maria.
Misalnya, saat berkunjung ke Lasem, ia memulai narasinya...