KinerjaPay Luncurkan KinerjaMall

KinerjaMall menargetkan generasi millenials dengan middle income yang populasinya sekitar 74 juta sebagai sasaran pasar. “Dalam hal lain, KinerjaMall menawarkan produk kreatif dan asli Indonesia, dimana kami juga membantu para pelaku usaha kecil menengah untuk dapat berjualan online,” tambah Frans Budi Pranata, Chief Marketing Office PT. Kinerja Pay Indonesia.

Sebagai added value, Edwin Witarsa, Chairman dan Pendiri Kinerja Pay menawarkan beberapa beberapa keunikan dari KinerjaMall seperti program promosi unik harian per kategori barang yang dihasilkan oleh sistem, bebas ongkos kirim ke seluruh Indonesia, jumlah produk yang bervariasi (150.000 SKUs) dan kemudahan cara bertransaksi dengan dukungan pembayaran dari KinerjaPay.

Ya, KinerjaMall adalah marketplace virtual produk baru dari PT Kinerja Pay Indonesia, e-commerce penyedia solusi pembayaran, marketplace virtual dan game. “Sebagai perusahaan e-commerce Indonesia pertama yang terdaftar di pasar saham Amerika Serikat, kami selalu berusaha untuk melahirkan banyak inovasi termasuk memfokuskan diri untuk mengembangkan industri e-commerce tanah air dengan melahirkan KinerjaMall ” ujar Edwin.

Peluncuran KinerjaMall dirangkai dengan diskusi panel yang membahas peta jalan (roadmap) dari Indonesia e-Commerce yang dipimpin Deny Rahardjo, CEO PT. Kinerja Pay Indonesia. Yongky Susilo dari AC Nielsen menyatakan Indonesia adalah negara konsumen dengan tingkat optimisme ketiga di dunia, dimana penduduk dari negara ini sangat siap untuk berbelanja. “Indonesia juga akan menjadi negara terbesar ke 7 dari sisi ekonomi di tahun 2030” ujarnya Yongky Susilo.

Optimisme ini didukung oleh Adimarta J. Ahmad yang mewakili IDEA (Indonesia E-commerce Association). Selain menjelaskan paket kebijakan ekonomi XIV, Adi yakin pada 2017 Indonesia bisa menjadi pasar e-Commerce terbesar di kawasan Asia Tenggara. Oleh karena itu, Ketua APRINDO (Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia) Roy N Mandey menyarankan agar kita lebih kreatif dalam menunggangi gelombang perkembangan e-Commerce yang begitu pesat.

 

Tags:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)