Sukses dengan brand Kopi Kenangan, Cerita Roti, dan Chigo, hari ini (25/5), Kenangan Group resmi meluncurkan kafe dine-in pertamanya, Rumah Kenangan, di kawasan bisnis dan perkantoran, Senopati, Jakarta Selatan.
Kehadiran Rumah Kenangan yang berkonsep kafe dine-ini, diakui James Prananto, Chief of Business Development & Co-founder Kenangan Group, karena Kenangan Group menilai konsep kafe dine-in menjadi relevan pasca pandemi. "Pasca pandemi, preferensi konsumen ingin kembali kumpul bersama teman dan keluarga. Untuk itu, kami menghadirkan Rumah Kenangan," katanya.
Lebih jauh ia menjelaskan, melalui Rumah Kenangan, Kenangan Group juga ingin memperkenalkan rangkaian brand yang dimiliki, seperti Kopi Kenangan, Cerita Roti yang baru saja diluncurkan pada November 2020, dan Chigo yang telah diluncurkan pada 25 Februari 2021 lalu.
"Di Rumah Kenangan, pengunjung bisa menikmati semua produk yang mereka sukai dalam satu atap. Rumah Kenangan juga menjadi ruang pamer sekaligus branding tiga merek yang berada di bawah Kenangan Group," lanjutnya.
Lebih jauh ia menjelaskan, Rumah Kenangan menempati area bangunan seluas 767 m2 dengan kapasitas hingga 200 tamu. Rumah Kenangan memiliki tiga lantai dan mengambil konsep unik serta kekinian, dengan interior khas Kopi Kenangan yang dipadukan sentuhan dari Cerita Roti serta Chigo. "Tentu saja, konsumen juga bisa menemukan berbagai merchandise dari Kenangan Group untuk dibawa pulang," lanjutnya.
Rumah Kenangan juga dilengkapi dengan coffee bar dan kitchen, sehingga pengunjung dapat menikmati setiap suguhan secara fresh. Di lantai tiga, pengunjung dapat menjumpai area rooftop yang ingin menikmati ruang terbuka serta pemandangan kota Jakarta. "Kami memberlakukan protokol kesehatan di Rumah Kenangan, antara lain dengan membatasi tingkat pengunjung sebanyak 50% dari total kapasitas," tuturnya, hari ini (25/5), pada saat konferensi pers dan peluncuran Rumah Kenangan.
Sudah dibuka sejak 21 Mei 2021, diakui James, Rumah Kenangan mendapat sambutan positif dari pasar. Sejatinya, ini menjadi parameter bahwa industri Food and Beverages (F&B) di Indonesia, baik berkonsep grab & go maupun kafe dine-in, masih menggairahkan.
Bukti lainnya, lanjut James, semua brand yang dimiliki Kenangan Group juga menunjukkan kinerja yang positif. Sebut saja, Kopi Kenangan yang saat ini sudah memiliki 484 gerai di 19 kota di Indonesia. Itu artinya, bertumbuh jika dibandingkan sebelum pandemi di 2019 lalu, yang hanya 223 gerai.
Sementara itu, Cerita Roti, yang baru saja diluncurkan pada November 2020 lalu, telah hadir di gerai Kopi Kenangan dan dapat dipesan melalui Grabfood dan Gofood. Begitu juga dengan Chigo (Chicken on the Go) yang diluncurkan pada 25 Februari 2021, saat ini sudah memiliki 7 gerai di Jabodetabek. "Untuk Rumah Kenangan, tidak tertutup kemungkina, ke depannya, kami akan menambah gerai baru. Sementara untuk Cerita Roti dan Chigo, kami juga akan memperluasnya hingga ke luar Jabodetabek," pungkas James.