MIX.co.id – PT ExxonMobil Lubricants Indonesia (EMLI) bersama distributor resminya di Provinsi Banten PT Sari Sarana Kimiatama (SSKTama) berupaya memberikan rasa optimis dalam menyambut tahun 2023 melalui seminar bertajuk “Pelumas Terbaik dimulai dari Mobil™”.
Pada seminar yang diadakan di Hotel Novotel, Tangerang, baru-baru ini (13/12), EMLI dan SSKTama mengajak semua peserta yang sebagian besar adalah para pelaku sektor industri general manufaktur untuk terus memberikan yang terbaik di tahun 2023.
Walaupun hingga penghujung tahun 2022 ini masih banyak pelaku industri besar maupun kecil yang belum pulih dari dampak pandemi Covid-19, namun diantaranya sudah ada yang bergerak bangkit dan memulai kembali untuk memutar roda ekonomi di Indonesia.
“Kami mengajak semua peserta untuk optimis menghadapi tahun 2023,” ujar Syah Reza, President Director PT EMLI, pada acara seminar.
Sektor industri manufaktur semakin hari semakin berkembang. Sektor ini juga merupakan salah satu industri yang cukup banyak populasinya di Provinsi Banten.
“Saatnya 2023 kembali optimis dikarenakan kinerja industri manufaktur yang semakin membaik. Hal itu dapat dimulai dari menggunakan pelumas yang baik yaitu Mobil™,” papar Syah Reza.
Pada kesempatan itu, EMLI dan SSKTama berbagi informasi mengenai produk pelumas Mobil™ dan layanan purna jual Mobil Serv Analysis (MSLA) yang bisa dimanfaatkan para pelanggan.
Selain itu, seminar menjadi ajang berbagi pengalaman terkait cara memberikan manfaat maksimal terhadap bisnis pelanggan melalui solusi pelumasan yang lengkap.
Seminar menampilkan pembicara Wawan Kurniawan selaku Regional Engineering Service Manager EMLI; Mustofa dan Henry selaku Distributor Lubes Engineer dari SSKTama, Faisal dari SSKTama; serta Masayu Farrah selaku General Manufacturing Sector Specialist.
Ke depannya, acara ini akan rutin diadakan setiap tahunnya sebagai sarana untuk saling berbagi informasi. ()