Samsung Rilis Tiga Produk Home Appliances Berbasis Higienitas

Samsung Electronics Indonesia memperkenalkan tiga produk digital appliances terbarunya, yakni Air Dresser, Air Purifier, dan Wind-Free AC, pada hari ini (14/4), melalui virtual press conference. Diluncurkannya rangkaian produk Digital Appliances terbaru itu untuk memberikan kenyamanan bagi keluarga Indonesia selama tinggal di dalam rumah di masa pandemi Covid-19.

Dijelaskan Michael Adisuhanto, Head of Home Appliances Business Samsung Electronics Indonesia, Situasi yang saat ini dihadapi seluruh masyarakat Indonesia mendorong pemerintah mengeluarkan anjuran Work From Home, sekolah berbasis online, dimana kebanyakan aktivitas dilakukan di rumah saja. Itu sebabnya, sangat penting untuk dapat menciptakan rasa nyaman, aman, dan tetap bahagia di dalam rumah selama berkegiatan. Untuk membantu mewujudkannya, Samsung menawarkan solusi teknologi terbaru melalui rangkaian produk Digital Appliances unggulan."

Lebih lanjut ia menerangkan, Samsung Air Dresser adalah sebuah clothing care system premium yang inovatif, yang menjadi salah satu unggulan Samsung untuk menjaga higienitas pakaian. Sementara itu, Samsung Air Purifier adalah perangkat untuk menjaga kualitas udara tetap baik dan bersih di dalam rumah dengan kemampuan Multi Layered Purifying System. Adapun Samsung Wind-Free AC (Air Conditioner) adalah perangkat yang memberikan kenyamanan udara dingin dengan hembusan lembut menyejukkan.

Ketiga produk Samsung Digital Appliances itu, lanjutnya, didukung oleh teknologi terbaru yang memadukan hardware dan software pintar guna menciptakan pengalaman personal. Dengan demikian, mampu menjadikan hidup lebih nyaman, menyenangkan, dan bermakna, terutama saat konsumen harus lebih banyak #dirumahaja.

Soal harga, Samsung Air Dresser dibandrol dengan harga Rp 36 juta. Sementara itu, Air Purifier ditawarkan dengan harga Rp 2,549 juta hingga Rp 4,199 juta. Untuk Wind-Free AC, Samsung membandrolnya dengan harga mulai dari Rp 6,799 juta hingga Rp 10,699 juta. "Seluruh rangkaian Samsung Digital Appliances ini sudah bisa diperoleh melalui www.samsung.com/id, dengan penawaran promo cashback langsung hingga 33 persen," ungkap Michael, yang menyebutkan bahwa Samsung sudah menyiapkan ketersediaan produk ini hingga enam bulan ke depan.

Optimisme Samsung untuk rangkaian produk berbasis higienitas ini tak lepas dari tingginya permintaan akan produk-produk yang menawarkan fitur higienis. "Selain itu, konsumen Indonesia juga sudah menyadari dan concern terhadap kesehatan," ucap Michael yang menyebutkan bahwa Samsung Air Dresser, Air Purifier, dan Wind-Free AC memiliki label Health and Safety.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)