Schneider Berangkatkan 1.000 Orang untuk Mudik

Bertempat di Lindeteves Trade Center (LTC) Glodok, Schneider Electric Indonesia, perusahaan global di bidang manajemen energi kembali menggelar acara “Mudik Berkah bersama Schneider Electric” yang ketiga kalinya pada Rabu (15/7) di Jakarta. Schneider sedikitnya memberangkatkan 1.000 orang yang terdiri dari penjaga toko elektronik, distributor, panel builder dan mitra usaha.

Schneider Electric

Kegiatan ini bertujuan untuk menunjukkan apresiasi kepada kurang lebih 1.000 penjaga toko elektronik, distributor, panel builder dan mitra usaha yang tersebar di wilayah Kenari dan Glodok yang telah dengan setia memasarkan dan menggunakan produk Schneider Electric. Mereka berkesempatan mudik bersama secara gratis menuju kampung halaman masing-masing untuk merayakan Idul Fitri bersama sanak keluarga.

Schneider Electric Indonesia melepas rombongan dengan upacara pemberangkatan yang istimewa. Hadir di acara pelepasan antara lain Hery Saputra selaku Marketing Channel Manager Retail Business Schneider Electric Indonesia dan Martin Setiawan selaku Head of Partner Project Business Schneider Electric Indonesia.

Hery mengungkapkan, “Kami sangat menghargai kerjasama dan loyalitas seluruh toko elektronik, distributor, panel builder serta mitra usaha berprestasi. Hari ini kami memberangkatkan mereka untuk mudik bersama sebagai bentuk tanda terima kasih atas kegigihan yang luar biasa dalam membantu memasarkan dan menggunakan berbagai produk unggulan kami. Berkat mereka, kami senantiasa menjadi yang terdepan dalam memenuhi kebutuhan konsumen.”

Setiap mitra usaha yang berprestasi berhak membawa serta dua hingga tiga anggota keluarganya. Sebanyak 15 bus eksklusif telah diberangkatkan untuk menuju lebih dari 30 kota yang tersebar di Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur dan Yogyakarta. Tak hanya itu, mereka juga mendapatkan akomodasi berupa konsumsi untuk sahur dan berbuka puasa selama di perjalanan.

“Kami percaya kegiatan ini akan semakin mendekatkan hubungan kami dengan para mitra usaha, sehingga bersama-sama kita dapat terus mencetak kesuksesan yang lebih gemilang di masa mendatang,” tutup Hery. *

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)