Danone-AQUA berkomitmen untuk menerapkan keberlanjutan sebagai core business dan menggunakan bisnis sebagai kekuatan untuk kebaikan dengan membawa kesehatan dan kebaikan kepada banyak orang, masyarakat, dan lingkungan. Komitmen ini sejalan dengan visi Danone, One Planet One Health.
Untuk mewujudkan misi tersebut, Danone bekerja sama dengan pihak-pihak terkait yang kemudian merumuskan semangat kebersamaan untuk masa depan yang lebih baik itu dengan nama AQUA Lestari, sebagai komitmen keberlanjutan dan platform perusahaan untuk berkomunikasi, mengedukasi, dan juga melibatkan semua pemangku kepentingan.
AQUA Lestari berpilar utama One Circular Planet yang mencakup tiga elemen, yakni Circular Packaging, Circular Water, dan Circular Carbon. AQUA Lestari dielaborasikan ke dalam berbagai aktivitas, baik melalui edukasi mengajak masyarakat peduli terhadap persoalan lingkungan saat ini terkait dengan sumber daya air, jejak karbon, perubahan iklim, spesies yang terancam punah (environmental issue), penanganan sampah dan menginisiasi pembangunan tempat sampah, penanaman pohon untuk melindungi sumber daya air, hingga program lain untuk membawa kebaikan (to bring goodness).
Di bawah payung AQUA Lestari, gencar digaungkan kampanye terkait pelestarian lingkungan. Sepanjang 2019-2020 misalnya, Danone menggelar beragam kampanye baik melalui event on the ground maupun channel digital. Seperti #BijakGunakanAir (digital activation), #JelajahAlam, #Bottle2Fashion, #CleanUpJakartaDay, dan AQUA x IdeaFest 2019 yang diselenggarakan secara offline event-online integration.
Program digital activation #BijakGunakanAir misalnya, diejawantahkan dalam kompetisi foto sesuai dengan World Water Week 2019 yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran tentang tema 2019 “Water for Society-Including All.” Antusias masyarakat untuk mengikuti kompetisi sangat tinggi, yakni terkumpul768 kiriman foto dalam durasi kampanye 1 bulan. Selanjutnya, para pemenang kompetisi foto diajak mengunjungi pabrik Danone-AQUA di Klaten Jawa Tengah dalam program #JelajahAlam.
Kegiatan lainnya adalah saat Danone-AQUA bersama relawan, karyawan, dan berbagai komunitas mempromosikan plogging di ajang Clean-Up Jakarta Day (CUJD) 2019. Mereka mengumpulkan botol plastik bekas area Car Free Day (CFD) untuk dibawa ke Recycling Business Unit (RBU) Danone-AQUA di Tangerang Selatan untuk di daur ulang. Plogging merupakan aktivitas yang mengombinasikan jogging dan pengumpulan sampah. Kegiatan ini mendorong orang untuk tetap sehat sambil menjaga lingkungan.
Danone-AQUA cukup jeli mengedukasi peduli lingkungan kepada masyarakat dengan cara yang menghibur di kanal digital sosial media, seperti mengemas kontennya dengan infographic, quiz, IG Stories Series, serta berkolaborasi dengan influencer dan Key Opini Leaders (KOL) dari kalangan artis, blogger dan Youtuber seperti Tasya Kamila, Raden Rauf, Nadine Chandrawinata, Trinity Travelers, dan Swietenia Puspa.
Tak ketinggalan, menggelar podcast dengan menghadirkan para pakar lingkungan serta program kolaborasi dengan Waste4Change dan retail untuk menangani sampah dalam kampanye #SabtuBijakBerplastik.
Impacts positif kampanye AQUA Lestari di channel sosial media, antara lain IG Followers tumbuh 5371; FB Followers meningkat 451; total impressions 5,261,961; total reach 4,181,269; dan total engagement 38,337.