Inisiatif South Pacific Viscose di Program "Citarum Harum"

Direksi didampingi Widi Nugroho Sahib, Head of Corporate Affairs PT South Pacific Viscose, saat meninjau lokasi pengerjaan pengerukan sedimen di tepi sungai Citarum

Produsen serat berbahan dasar kayu terbesar di Indonesia yang juga anak perusahaan dari Lenzing Grup Austria, PT South Pacific Viscose, tercatat sebagai salah satu perusahaan yang memiliki komitmen terhadap lingkungan. Hal itu dibuktikan dengan digagasnya sejumlah inisiatif terkait lingkungan di kawasan pabrik South Pacific Viscose di Purwakarta.

Paling anyar, South Pacific Viscose berinisiatif untuk berkontribusi aktif pada program “Citarum Harum” yang diinisiasi oleh pemerintah pusat melalui Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman untuk merevitalisasi sungai Citarum yang merupakan sungai terpanjang di Jawa Barat tersebut. “Salah satu bentuk kontribusi kami pada program Citarum Harum adalah melalui inisiatif Normalisasi Tepi Sungai Citarum,” papar Widi Nugroho Sahib, Head of Corporate Affairs dari PT. South Pacific Viscose, pada hari ini (19/6), di Jakarta.

Lebih jauh Widi memaparkan, Pemerintah RI melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) memberikan izin kepada South Pacific Viscose untuk melakukan pengerukan sedimen pada tepi sungai Citarum.Untuk pekerjaan tersebut, South Pacific Viscose bekerja sama dengan PT Barokah Jaya untuk pekerjaan di sungai serta PT Nuryeni untuk pekerjaan di daratan.

Widi Nugroho Sahib, Head of Corporate Affairs PT South Pacific Viscose

Atas nama pemerintah Austria dan Lenzing AG sebagai investor dari Austria, kami menyampaikan apresiasi kepada pemerintah Indonesia melalui Kementerian PUPR atas diberikannya izin pengerukan sedimen di sungai Citarum yang juga merupakan bentuk kontribusi aktif kami dalam normalisasi tepi sungai Citarum serta dukungan nyata untuk kegiatan Citarum Harum yang diinisiasi oleh Pemerintah,” sambung Widi.

Kolonel Inf. Wawan Hermawan, Komandan Sektor 15 SATGAS Citarum, mengatakan, “Kami menyambut baik inisiatif yang dilakukan oleh South Pacific Viscose atas kesadaran melaksanakan pengerukan sedimen di DAS (Daerah Aliran Sungai) Citarum. Langkah ini sangat membantu pencapaian target normalisasi sungai Citarum dalam rangka program Citarum Harum. Harapannya, kesadaran terhadap lingkungan sekitar tanpa menunggu program pemerintah seperti yang dilakukan South Pacific Viscose dapat menjadi contoh bagi yang lainnya.”

Sebelumnya, diuraikan Widi, South Pacific Viscose telah menggelar sejumlah inisiatif lingkungan. Pada tahun 2018 lalu misalnya, perusahaan menggelar penanaman phon Trembesi, Kelapa, dan Mangga di tepian Sungai Citarum. “Pada tahap awal, kami menanam 1.500 pohon selama bulan Juni 2018. Ke depan, kami berencana menambahnya dengan menanam pohon kembali,” lanjutnya.

Inisiatif lingkungan lainnya yang telah digelar South Pacific Viscose adalah Gerakan Massal Pembuatan Lubang Biopori di Setiap Rumah, Bank Sampah Mandiri, mengolah limbah kemasan kayu perusahaan menjadi bernilai ekonomi, hingga Revitalisasi Kawasan Pabrik dengan mengubah paradigma dan kebiasaan warga.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)