Setelah sempat berkibar dengan brand Depok Mall, belakangan ini posisi pusat belanja Depok Mall tampak terjepit oleh kehadiran mal-mal baru di kawasan Depok. Yakni, Margo City dan Depok Town Square—yang menyasar kelas menengah atas—serta ITC dan Ramayana—yang menyasar segmen menengah bawah. Posisi Depok Mall yang diapit oleh keempat mal tersebut memang menjadi tak menguntungkan bagi Depok Mall, lantaran pengunjung sudah tersedot oleh keempat mal tersebut.
Gandeng Hotel Santika Depok dan Apartemen Margonda Residence III, DMall hadirkan konsep One Stop Living, yaitu konsep yang memadukan apartemen modern, hotel modern mininalis, dan mal dalam satu lokasi.
Oleh karena itu, Depok Mall memutuskan untuk melakukan langkah rejuvinasi, dengan mengubah konsep malnya. Brand pun diganti menjadi DMall. Tenant utama yang tadinya Matahari Depatment Store, diganti pula dengan Golden Trully. Selama ini, DMall hanya bisa berharap pengunjung dari para penghuni perumahan Pesona Khayangan, Depok. Tentu saja, jumlah itu tidaklah besar.
"Untuk itu, kami menggandeng Hotel Santika Depok dan Apartemen Margonda Residence III, untuk menghadirkan konsep One Stop Living. Yaitu, konsep yang memadukan apartemen modern, hotel modern mininalis, dan mal dalam satu lokasi," ungkap Direktur Utama PT Propindo Sedayu & Cempaka Group Teddy Budianto.
Di penghujung Agustus 2013 ini, Apartemen Margoda Residence III dan Hotel Santika Depok pun resmi diluncurkan. Apartemen Margonda Residence III dirancang untuk segmen pasar pasangan muda, eksekutif muda, serta investor yang menginginkan gaya hidup serba praktis.
"Dalam tempo dua tahun, nilai investasi apartemen kami naik hingga 100 persen. Oleh karena itu, selain untuk tempat tinggal, apartemen Margonda Residence III bisa menjadi investasi yang menarik untuk konsumen. Porsi antara end user dan investor 70:30," tutur Bayu Nurcahyo, General Manager Apartemen Margonda Residence.
Sementara itu, Hotel Santika Depok merupakan hotel ke-59 dalam jajaran Santika Group dan merupakan hotel ke-19 dalam kelompok Hotel Santika. Hotel Santika Depok memiliki 122 kamar dengan fasilitas restoran, lobby lounge, meeting rooms, fitness center, swimming pool, free Wi-Fi di setiap kamar, dan fasilitas pendukung lainnya. "Santika Group sendiri menargetkan menambah 100 hotel baru hingga 2016 nanti," ujar Ariestra Prasetio, General Manager Hotel Santika Depok.