Kampanye Harmoni Amartha Raih Penghargaan "The Best Integrated Brand Communication 2023"

MIX.co.id - Ajang penghargaan Indonesia Brand Communications Championship yang diberikan oleh Majalah MIX MarComm menempatkan Amartha pada predikat “Very Good” dalam program produksi kampanye “Harmoni Amartha”.

Djito Kasilo, Integrated Marketing Communications Consultant And Senior Advertising Practitioner, pengasuh rubrik adreview di Majalah MIX MarComm memberi penghargaan simbolis kepada Fenny Febri selaku Head of Marketing Amartha pada acara malam penganugerahan Brand Communications Championship & Brand Guardianship oleh Majalah MIX MarComm di Jakarta (19/12/23).
Djito Kasilo, Integrated Marketing Communications Consultant And Senior Advertising Practitioner, pengasuh rubrik adreview di Majalah MIX MarComm memberi penghargaan simbolis kepada Fenny Febri selaku Head of Marketing Amartha pada acara malam penganugerahan Brand Communications Championship & Brand Guardianship oleh Majalah MIX MarComm di Jakarta (19/12/23).

Sebagai prosperity platform yang menghadirkan layanan keuangan inklusif untuk ekonomi akar rumput melalui teknologi digital dan prinsip keberlanjutan, Amartha dianugerahi penghargaan The Best Integrated Brand Communication 2023 dengan predikat “Very Good” dalam ajang Indonesia Brand Communications Championship & Brand Guardianship oleh Majalah MIX MarComm.

Fenny Febri, Head of Marketing Amartha, menuturkan, “Amartha memandang kolaborasi sebagai fondasi untuk menciptakan dampak positif yang signifikan, hal ini tertuang dalam kampanye Harmoni Amartha di mana kami mengajak setiap elemen masyarakat untuk bergerak dalam harmoni yang sama untuk memajukan ekonomi akar rumput. Amartha mengajak semua pihak untuk bergabung dalam upaya memberdayakan pengusaha kecil, meningkatkan kesejahteraan, dan memperkuat ekonomi di komunitas akar rumput."

Indonesia Brand Communications Championship merupakan program penghargaan kreativitas komunikasi untuk menjaga eksistensi merek perusahaan. Ajang ini terbagi menjadi dua kategori, yaitu kreativitas brand communication dan brand guardianship. Di tahun 2023 sebanyak 90 perusahaan telah berpartisipasi. Adapun proses penjurian melibatkan evaluasi materi, penjurian tatap muka, dan finalisasi pemenang oleh Tim MIX MarComm yang dinilai berdasarkan tiga kriteria yaitu, konsep, eksekusi, dan penyampaian pesan. Kemudian dilanjutkan dengan penilaian oleh dewan juri dari beragam latar belakang yang mumpuni di bidang komunikasi kreatif.

“Harmoni Amartha” merupakan program kampanye komunikasi yang membawa Amartha menempati posisi ke empat dari 17 perusahaan yang juga mendapatkan penghargaan seperti Bank CIMB Niaga, Bank DBS Indonesia, hingga BNI. Harmoni Amartha bercerita tentang bagaimana Amartha mengharmonikan berbagai elemen dan faktor mulai dari inovasi, infrastruktur digital, akses permodalan, hingga pelaku UMKM akar rumput menjadi saling mendukung demi mewujudkan sejahtera yang merata dan berkelanjutan.

Amartha juga mengundang mitra Amartha untuk ikut terlibat langsung dalam pembuatan video kampanye Harmoni Amartha. Mitra yang terlibat ikut merasakan bagaimana harmoni yang tercipta dari pendana bisa terus mendukung mereka untuk lebih sejahtera. Dengan hadirnya video “Harmoni Amartha”, diharapkan dapat terus menyebarluaskan misi besar Amartha untuk menyebarkan kesejahteraan yang lebih luas lagi bagi Indonesia.

Dyah Hasto Palupi selaku Dewan Juri memaparkan, “Secara materi, komunikasi yang dibawa oleh Amartha sangat menyenangkan dan mampu menyentuh emosi dengan baik. Hal ini tentunya didorong oleh visi dan misi yang keren. Sementara itu dari sisi branding, penggunaan nama dan identitas warna ungu memberikan kesan yang selaras dengan target yang dituju. Untuk kedepannya, Amartha juga bisa menambahkan testimoni yang lebih menyentuh lagi baik dari ibu-ibu mitra atau para pendana yang telah berkontribusi. Dengan begitu, brand campaign bisa tampil semakin kuat dan compelling," ujar Dyah.

Melalui kolaborasi yang melibatkan banyak pihak, terhitung hingga tahun 2023 sebanyak lebih dari 350 ribu pendana retail dan lebih dari 30 institusi keuangan turut memberi akses permodalan kepada segmen akar rumput. Saat ini sudah lebih dari 2,1 juta pengusaha mikro telah diberdayakan oleh Amartha dengan total nilai permodalan lebih dari 15,5 triliun rupiah tersebar di 55.000 desa di Indonesia.

“Semangat juang para mitra Amartha menjadi inspirasi kami untuk terus memberikan strategi konten yang dapat mendorong kontribusi berkelanjutan bagi seluruh lapisan masyarakat. Ke depannya, Amartha akan memperkuat strategi komunikasi brand campaign yang menghadirkan harmoni di setiap kanal sehingga menghasilkan konten yang customer oriented,” tutup Fenny.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)