Untuk ke-8 kalinya, PT Frisian Flag Indonesia kembali menggelar program Gerakan Nusantara (Gernus). Program tahunan ini digelar secara virtual melalui kegiatan webinar maupun kampanye di media digital.
Corporate Affairs Director PT Frisian Flag Indonesia Andrew F. Saputro menegaskan bahwa program Gernus adalah komitmen perusahaan untuk berkontribusi nyata bagi pendidikan gizi di Indonesia.
“Frisian Flag Indonesia akan terus melakukan sosialisasi pendidikan gizi. Gernus adalah salah satu kendaraan kami. Kami juga terus-menerus menjalin kerja sama dengan akademisi dan para ahli untuk menghadirkan program-program yang sesuai dengan kebutuhan pendidikan gizi anak-anak di sekolah," paparnya.
Gernus 2020 menyajikan tiga agenda. Pertama, Konferensi Pers bersama Wartawan Junior (WARIOR) pada Sabtu (19/9) yang diikuti 45 WARIOR dari 15 sekolah dasar di Jakarta. Kedua, Webinar Kesehatan dan Edukasi Digital dengan tema ‘Menjadi Orangtua Tangguh di Era Adaptasi Kebiasaan Baru’ yang berlangsung Sabtu (26/9) dan diikuti oleh lebih daro 700 guru dan orang tua dari sekolah-sekolah dasar di DKI Jakarta. Ketiga, webinar lanjutan pada Sabtu (26/10) yang akan diikuti oleh guru dan orang tua dari Bogor, Bekasi, Depok, Tangerang, Bandung, dan Surabaya. Gernus 2020 juga menggelar program ‘Perilaku Sehat dan Aktif’ (konsultasi Kesehatan dan gizi) dan lomba digital untuk Ibu dan Anak.
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI Nadiem Anwar Makarim mengungkapkan, “Saya menyampaikan apresiasi kepada Frisian Flag Indonesia yang telah menginisiasi Gerakan Nusantara Program Edukasi Gizi. Orang tua memiliki peran sangat penting dalam proses pendidikan anak termasuk dalam penerapan pola hidup bersih dan sehat. Hikmah di masa pandemi kita diajarkan mengenalkan paradigma baru pendidikan yang lebih kolaboratif, kreatif, dan inovatif."
Menurutnya, orang tua adalah sentral di dalam pendidikan anak. Inilah saatnya semua komponen pendidikan, orang tua, guru dan siswa berkolaborasi mencoba hal baru, banyak tanya, banyak coba, dan banyak karya.
Pada kesempatan ini, Frisian Flag juga mengajak masyarakat lebih sadar untuk mengonsumsi susu secara rutin sebagai bagian dari upaya untuk membantu meningkatkan status gizi dan kesehatan masyarakat Indonesia. Selanjutnya, Frisian Flag menyebarkan semangat itu di media sosial melalui tagar #selaluminumsusu.
Sejak diluncurkan tahun 2013, lanjutnya, Gernus terus memaksimalkan kontribusinya untuk meningkatkan kualitas pendidikan, khususnya dalam hal literasi gizi kepada siswa-siswa sekolah dasar. "Gernus mengutamakan kegiatan-kegiatannya untuk mendukung Program Gizi Anak Sekolah (ProGAS) yang digagas Kemendikbud RI," ucap Andrew.