Tesona Ramaikan Pasar Teh Serbuk

Dalam empat tahun terakhir, pertumbuhan industri Ready to Drink (RTD) Tea di Indonesia mencapai 4%-8%. Sementara itu, industri minuman siap saji non-alkohol memiliki nilai pasar mencapai lebih dari Rp 90 triliun atau US$ 7 miliar. Demikian data yang dirilis Asosiasi Industri Minuman Ringan.

Manisnya pasar RTD Tea memicu Enesis Group--perusahaan fast moving consumer goods (FMCG) yang berdiri pada tahun 1988--untuk meramaikannya lewat merek Tesona. Dijelaskan Group Product Manager Tesona Jane Selly, Tesona adalah premium iced tea berbentuk serbuk.

"Tesona merupakan teh premium dengan ekstrak teh asli dari pegunungan tinggi. Tesona merupakan perpaduan teh hitam dan teh hijau sehingga menciptakan rasa teh yang lebih nikmat, kaya akan antioksidan, dan tanpa pemanis buatan, sehingga cocok diminum untuk menyegarkan haus maupun teman setelah makan," urai Jane.

Demi memperkenalkan Tesona, Enesis menggelar aktivasi merek bertajuk “Tebar Pesona dengan Tesona Premium Iced Tea” pada hari ini (10/3) di kawasan Car Free Day (CFD), Jakarta. Objektif dari aktivasi merek tersebut adalah untuk memperkenalkan Tesona kepada masyarakat luas, khususnya pengunjung CFD, serta memberikan pengalaman langsung menikmati teh premium dengan ekstrak teh asli dari pegunungan tinggi.

Dalam rangkaian aktivasi itu, Tesona juga menggelar mini workshop tentang cara mendaur ulang kemasan Tesona menjadi barang yang lebih bermanfaat. Pada kesempatan itu, Tesona bekerja sama dengan Bank Sampah Induk (BSI) Gesit, Menteng Pulo, Jakarta Selatan.

“Tebar Pesona bersama Tesona Premium Iced Tea” tidak hanya sekadar kegiatan peluncuran produk Tesona, tetapi juga untuk meningkatkan pemahaman masyarakat akan pentingnya pemanfaatan sampah plastik. “Kerja sama dengan BSI ini merupakan salah satu bentuk tanggung jawab Tesona terhadap permasalahan sampah plastik. Kami berharap melalui kegiatan ini, masyarakat dapat memanfaatkan sampah plastik agar dapat diolah menjadi barang yang bernilai guna,” imbuh Jane.

Rangkaian hiburan tentu saja dihadirkan di sana. Antara lain, senam “Pound Fit” berkolaborasi dengan “Angel Percussion”. Tidak hanya itu, sejumlah performer yang terdiri dari sekolah dan komunitas hadir menampilkan pertunjukan terbaiknya, seperti SMA 6 dengan penampilan cheerleaders, SMA Gonzaga yang menampilkan capoeira, serta penampilan breakdance dari Bboys.

Pada kesempatan yang sama, pengunjung juga bisa mengikuti “Tebar Pesona Challenge” berhadiah voucher belanja jutaan rupiah. Caranya, dengan membuat dokumentasi menarik tentang “Tebar Pesona dengan Tesona” selama acara berlangsung, posting di Instagram, tag @TesonaIcedTea dan gunakan tagar #TebarPesona #CFDJkt.

Selain itu, para pengunjung juga diajak untuk menuliskan quote menarik tentang “Seberapa Tebar Pesonanya Lo?” di Tesona Tree yang diletakkan di sebelah photobooth Tesona. Setiap yang berpartisipasi akan mendapatkan sample Tesona dan 10 quote terbaik juga akan mendapatkan voucher belanja bernilai jutaan rupiah.

"Selain di Jakarta, kegiatan 'Tebar Pesona dengan Tesona Premium Iced Tea' ini juga akan dilaksanakan di beberapa kota di Indonesia, seperti Bekasi, Bandung, dan kota lainnya," tutup Jane.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)