Di Dentsu Aegis Network, kegiatan activation ditangani oleh agensi psLIVE. Secara historis, psLIVE adalah anak perusahaan Dentsu paling kecil (bungsu) karena baru hadir tahun ini. Meski begitu, embrio psLIVE sudah sejak lama disiapkan. Makanya, ujar Ketua Tim ActivationYudhi Hastiardi, psLIVE sudah memiliki klien kendati hadir masih baru.
“Kami sudah mempunyai beberapa klien penting yang bergabung sejak memulai operasi dengan tingkat pertumbuhan dan klien baru yang menjanjikan,” katanya. psLIVE secara spesifik mempunyai services di bidang Activation, Shopper Marketing, Retail dan Design, Sport Event dan Entertainment dengan didukung data, insight, serta ideas untuk membuat konten. Untuk memenuhi ekspektasi klien, agensi ini didukung sederet dengan latar belakang wawasan dan knowledge berbeda. Menurut Yudhi, dukungan tim andal dengan wawasan beragam sangat penting untuk mengcover background industri dan kategori yang amat variatif.
“Sebagai agensi yang baru, fokus kami adalah menghasilkan ide yang baik dan mempunyai efek ke konsumennya. Adanya kesamaan visi dengan klien, kami optimistis psLIVE terus tumbuh sesuai target yang diharapkan,” tandas Yudhi.
#AgencyOfTheYear2015IDN